Foto : Kelurahan Kebonsari Tuban saat gelar pertemuan bersama RT dan RW setempat. (ist)

Menuju Kampung Berseri, Kelurahan Kebonsari Siapkan Hal Ini

Tubankab - Dalam rangka persiapan menuju Lomba Kampung Berseri tingkat Madya, Kelurahan Kebonsari Tuban menggelar pertemuan bersama RT dan RW setempat yang juga dihadiri DLHP Tuban, di balai kelurahan setempat, Senin (29/04) sore.

Lurah Kebonsari, Arisman dalam keterangannya menyampaikan, ada beberapa yang dikoordinasikan, di antaranya pengelolaan sampah, sistem konservasi energi, konservasi air dan perlengkapan pendukung yang harus dicukupi.

"Yang harus dipersiapkan lingkungan tambahan biopori, tambahan tanaman rindang dan hias serta sayur mayur," ungkapnya.

Bukan hanya itu, ia pastikan masyarakat juga perlu mempersiapkan tanaman toga, pengkondisian sampah basah dan kering, serta pengolahan sampah.

"Intinya RT dan RW dilarang membakar sampah, itu adalah poin terjelek yang sangat mengurangi poin saat lomba," imbuh Aris.

Sebab, kata dia, jika ada bekas pembakaran sampah akan turun drastis nilainya. Sehingga, pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak membakar sampah.

"Kalau pun terlanjur dibakar harus dikubur hingga tidak meninggalkan jejaknya," imbuh dia.

Sebab teknisnya, dalam penilaian lomba diawali di kelurahan dulu baru di lingkungan RT dan RW. Sehingga, ia berharap dukungan semua warga dan seluruh pihak demi Kelurahan Kebonsari menjadi Kampung Berseri tingkat madya. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus