BUPATI LINDRA BUKA PAMERAN KONTES BONSAI NASIONAL
- 27 June 2022 09:36
- Pemkab Tuban
- Channel : https://www.youtube.com/c/tubankab
Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky membuka Pameran dan Kontes Bonsai Nasional yang digelar di GOR Rangga Jaya Anoraga, Sabtu (25/06/2022). Kegiatan yang telah dimulai 21 Juni sampai dengan 3 Juli 2022 menampilkan 802 pohon bonsai dari berbagai provinsi di Indonesia.
Pada gelaran bonsai kali ini, juga disuguhkan pertunjukan musik tradisional dari grup musik Unen Unen asal Kecamatan Rengel.
Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky menyampaikan Pemkab Tuban menyediakan lokasi sekitar Patung Letda Sucipto dan Taman Kapur di Kelurahan Gedongombo agar digarap para penggemar bonsai di Kabupaten Tuban. Langkah ini sesuai dengan program pemerintah pada tahun 2022 berupa revitalisasi Taman Kapur.
Mas Lindra mengungkapkan kekagumannya terhadap tema yang diusung pada gelaran bonsai. Mengusung tema "Berkarya dengan Rasa dan Logika", tema tersebut memiliki makna yang cukup dalam. Menurutnya, keselarasan antara rasa dan logika harus diwujudkan dalam tingkah laku sehari-hari sehingga terwujud budi perilaku yang luhur.