Peninjauan Ujian Perangkat Desa tahun 2021 Pemerintah Kab. Tuban
Ujian Perangkat Desa tahun 2021 digelar serentak di 19 kecamatan dari 20 Kecamatan di Kabupaten Tuban, Rabu (24/03/2021). Terdapat 1.506 pendaftar saling bersaing untuk memperebutkan 98 formasi pada 80 desa di Bumi Wali Tuban.
Guna memastikan proses pelaksanaan ujian berjalan baik, Bupati Tuban, H. Fathul Huda dan Wakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si., meninjau ke lokasi ujian secara terpisah. Bupati Tuban melakukan peninjauan di Kecamatan Montong dan Jenu. Sedangkan Wabup Tuban di kecamatan Semanding, Grabagan dan Rengel.
Usai peninjauan, Bupati Tuban mengungkapkan pelaksanaan ujian berjalan lancar dan tertib dengan mematuhi protokol kesehatan. Seluruh proses mendapat pengawasan ketat, mulai dari penyusunan naskah, pengiriman, dan pelaksanaan tes.
Lebih lanjut, peserta tes diharapkan mampu memperoleh nilai terbaik. Mengingat bobot soal telah disesuaikan dengan rata-rata latar belakang pendidikan pendaftar.
Bupati juga mengimbau masyarakat agar tidak percaya jika ada orang mengaku memiliki bocoran soal dan jawaban. Seluruh rangkaian tes perangkat desa diawasi dengan ketat untuk menghindari terjadinya per-calo-an. Forkopimka tiap kecamatan diinstruksikan untuk mengawal dan mengawasi wilayahnya.