Foto : Para juara atlet kick boxing saat berpose bersama. (ist)

Disbudporapar Tuban Serahkan Reward Bagi Atlet Pemenang Kick Boxing

Tubankab – Pemkab Tuban melalui Disbudporapar terus memperkuat pembinaan atlet sebagai upaya regenerasi dan peningkatan prestasi di berbagai cabang olahraga. Salah satu langkahnya adalah dengan rutin menggelar kejuaraan daerah, termasuk Kejuaraan Kick Boxing Bupati Cup 2025 yang berlangsung beberapa waktu lalu.

Sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras dan prestasi yang ditorehkan, Disbudporapar menyerahkan reward kepada para pemenang Kejuaraan Kick Boxing Bupati Cup 2025. 

Kepala Bidang Kepemudaan dan Olahraga Disbudporapar Kabupaten Tuban, Arman Mitra menjelaskan Kejuaraan Kick Boxing Bupati Cup 2025 digelar di GOR Rangga Jaya Anoraga pada 18-19 Oktober 2025 lalu. Turnamen ini diikuti 105 peserta dari lokal maupun luar Kabupaten Tuban. Mereka telah berjuang pada sejumlah kategori. 

“Sebagai bentuk penghargaan, pemenang pada tiap kategori mendapat reward berupa medali, piagam dan uang pembinaan,” ungkapnya, Senin (24/11).

Lebih lanjut, kalung medali diberikan langsung di lokasi pada saat upacara penghormatan pemenang. Pihaknya juga telah menyerahkan uang pembinaan kepada pemenang secara non-tunai antara tanggal 3-7 November 2025. Sedangkan, piagam masih belum diberikan karena masih dalam proses. “Untuk piagam belum diberikan karena belum jadi. Kami upayakan secepatnya bisa diserahkan kepada pemenang,” sambungnya.

Arman Mitra menjelaskan turnamen diharapkan dapat menambah pengalaman dan jam terbang bagi atlet. Selain itu, menjadi sarana untuk mengukur hasil latihan yang selama ini dilakukan. Pemkab Tuban berharap kegiatan seperti ini dapat terus memacu semangat atlet lokal untuk mengukir prestasi lebih tinggi serta memperkuat ekosistem olahraga di Bumi Ronggolawe.

Melalui turnamen ini, Disbudporapar Kabupaten Tuban berupaya dapat lebih mengenalkan Kabupaten Tuban. Mengingat peserta kejuaraan juga berasal dari luar Kota Tuban. Secara tidak langsung dapat mempercepat gerak roda perekonomian terutama UMKM di kabupaten Tuban. (m agus h/hei)

comments powered by Disqus