Foto : KPP Pratama dan BPPKAD Tuban saat gelar Bimtek E-Bupot Unifikasi. (ist)

KPP Pratama dan BPPKAD Tuban Gelar Bimtek E-Bupot Unifikasi, Ini Tujuannya

Tubankab - KPP Pratama Tuban bekerjasama dengan BPPKAD Tuban menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) E-Bupot Unifikasi untuk seluruh Bendahara Instansi Pemerintah Daerah dan Instansi Vertikal di wilayah Kabupaten Tuban, di Ruang Rapat Ronggolawe, Lantai III Sekda Pemkab Tuban, Kamis (16/09). 

Kepala KPP Pratama Tuban, Arif Puji Susilo menyampaikan kegiatan ini terlaksana atas kerjasama antara KPP Pratama Tuban dengan BPPKAD Kabupaten Tuban dan dihadiri oleh 46 bendaharawan OPD dan satuan kerja di instansi lingkungan Pemkab Tuban.

"Peserta kegiatan sangat antusias dan interaktif dalam mengikuti seluruh rangkaian acara," ungkapnya.

Di tempat yang sama, Plt Kepala BPPKAD Tuban, Drs. Teguh Setyobudi MM ditemui usai acara menambahkan dengan adanya kegiatan ini dan hadirnya aplikasi E-Bupot Unifikasi diharapkan dapat mempermudah bendahara pada Instansi Pemerintah dalam melakukan pemotongan atau pemungutan, pembayaran pajak dan penyampaian SPT.

"Kami harap peserta untuk serius dalam kegiatan ini, jika ada yang kurang paham bisa ditanyakan langsung," terang Teguh yang juga sebagai Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Politik dan Hukum.

Untuk diketahui, E-Bupot unifikasi merupakan dokumen elektronik yang menjadi bukti atas pemungutan pajak penghasilan dalam SPT Masa PPh unifikasi. Dapat diartikan pula sebagai aplikasi yang digunakan wajib pajak untuk pelaporan SPT Masa PPh unifikasi yang dapat dijadikan bukti pemungutan pajak secara resmi dan berlaku di seluruh Indonesia. 

E-Bupot unifikasi ini telah diatur dalam Peraturan Nomor 23 Tahun 2020 tentang Pelaksanaan Program Pemulihan Ekonomi Nasional dalam Rangka Mendukung Kebijakan Keuangan Negara untuk Penanganan Pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan atau Menghadapi Ancaman yang Membahayakan Perekonomian Nasional dan/atau Stabilitas Sistem Keuangan serta Penyelamatan Ekonomi Nasional.

Dalam kegiatan tersebut, tim penyuluh KPP Pratama Tuban, Firdaus Hanafi dan Claudia Dara Ayu mengisi materi dan penjelasan hingga acara usai. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus