Foto : Kepala Disporapar Tuban saat berikan sambutan. (agus)

Begini Pesan Bupati Tuban untuk Kosti dan Pecinta Sepeda Tua

  • 04 May 2024 21:16
  • Heri S
  • Umum,
  • 430

Tubankab – Pengurus Komunitas Sepeda Tua Indonesia (Kosti) Kabupaten Tuban masa bakti 2023-2027 resmi dikukuhkan. Pengukuhan Kosti Pengkab Tuban dipimpin langsung Ketua Umum KOSTI Pengprov Jawa Timur, H. Achmad Anshori dalam rangkaian acara Onthelebration Jambore Nasional Sepeda Tua Episode Tuban di Alun-alun Tuban, Sabtu (04/05) malam. 

Pengukuhan Kosti Pengkab Tuban dihadiri Ketua Umum Kosti Pusat, Purnomo Sugeng Rahardjo, Kepala Disbudporapar Tuban, jajaran Kosti Pengprov Jatim, sejumlah Ketua Kosti Pengkab se-Jawa Timur. 

Kepala Disbudporapar Tuban, Mohammad Emawan Putra menyampaikan amanat dari Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., yang mengatakan bahwa kegiatan yang disusun Kosti selaras dengan program pemerintah dalam upaya menjaga kualitas lingkungan. Dengan mengendarai sepeda maka akan mengurangi emisi gas yang dihasilkan dari asap kendaraan bermotor. 

Lebih lanjut, anggota Kosti yang banyak berasal dari usia lanjut membawa semangat yang tinggi. Semangat yang ditunjukkan anggota Kosti menjadi pelecut bagi generasi muda terus berkontribusi dengan cara masing-masing. “Salah satunya melalui kegiatan yang digemari dengan bersepeda,” ujarnya.

Pemkab Tuban akan mendukung terhadap program yang disusun Kosti Pengkab Tuban. Karenanya, Kosti Pengkab Tuban harus segera menyusun program kerja yang hendaknya diselaraskan dengan visi misi dan program yang dijalankan Pemkab Tuban. Di samping itu, disinergikan dengan KORMI Kabupaten Tuban sebagai forum yang mewadahi olahraga rekreasi. Sehingga, akan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat Kabupaten Tuban. 

Kepala Disbudporapar Tuban menerangkan Kosti dan KORMI diharapkan dapat mendukung program yang disusun Disbudporapar Tuban. Menurutnya, proses regenerasi atlet dapat ditempuh dengan melalui pencarian bibit atlet pada sejumlah olahraga rekreasi. Hal tersebut sejalan dengan jargon “Memasyarakatkan Olahraga dan Mengolahragakan Masyarakat”.

Emawan Putra menjelaskan kegiatan yang dilaksanakan Kosti dapat menjadi wahana olahraga dan rekreasi yang disukai warga. Sekaligus ikut terlibat melestarikan keberadaan sepeda onthel tua dan cerita yang membersamainya. “Juga menjadi wadah mengembangkan silaturahmi dan gotong royong,” ujarnya. 

Di samping itu, menjadi ajang promosi wisata, UMKM, maupun kuliner. (m agus h/hei)

comments powered by Disqus