Foto : BKPSDM Tuban saat sosialisasi inovasi Tuban Rapakat. (agus)

BKPSDM Tuban Kembangkan Inovasi Tuban Rapakat

Tubankab – Pemkab Tuban mendorong OPD untuk terus memaksimalkan kinerja dengan menghadirkan inovasi. Salah satunya seperti yang dilakukan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Tuban dalam mengembangkan inovasi yang diberi nama Tuban Rapakat yang merupakan akronim Aparatur Sapa Masyarakat.

Berlokasi di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Singgahan, Tuban Rapakat sesi perdana mengangkat tema “Peran ASN Dalam Masyarakat, Literasi Keuangan”, Rabu (08/10).

Pada forum kali ini mengangkat tajuk pembicaraan berupa “Penguatan Pertanian dengan Integrated Farming”.

Meski baru pertama kali digelar, Tuban Rapakat disambut baik ratusan peserta, terdiri dari aparatur, tenaga non-PNS, Kepala Desa beserta perangkat desa, dan pelajar di Kecamatan Singgahan dan sekitarnya. Para peserta berdiskusi dengan narasumber dari OJK Jawa Timur dan Dosen Fakultas Pertanian UGM. Tidak hanya itu, forum yang ditayangkan pada kanal Youtube BKPSDM Tuban telah disaksikan lebih dari 1.200 penonton.

Kepala BKPSDM, Fien Roekmini Koesnawangsih mengungkapkan Tuban Rapakat merupakan wahana untuk menyampaikan program pembangunan di Kabupaten Tuban kepada masyarakat. Sekaligus mendekat aparatur Pemkab Tuban kepada masyarakat. Tuban Rapakat juga menjadi jembatan bagi masyarakat untuk menyampaikan gagasan dan masukan kepada Pemkab Tuban.

Fien Roekmini menekankan pihaknya terus mendorong aparatur Pemkab Tuban memiliki kepekaan sosial yang tajam. Artinya, harus mampu menangkap persoalan yang muncul di masyarakat. Selanjutnya, dilakukan pendalaman persoalan untuk menghasilkan solusi konkret mengenai persoalan tersebut.

Selain itu, Aparatur Pemkab Tuban juga menjadi agen pembangunan. Dalam pelaksanaannya, menjadi aparatur yang proaktif mendorong transformasi birokrasi modern, efektif, efisien dan akuntabel. “Memiliki integritas tinggi, adaptif, dan solutif,” jelasnya.

Di samping itu, sebagai abdi negara, sosok aparatur menjadi penggerak partisipasi masyarakat. Aparatur sebagai pelayanan publik diharapkan menjalankan setiap tugasnya dengan mengedepankan sisi humanis. Sekaligus menjadi role model dalam kehidupan bermasyarakat yang menjunjung tinggi nasionalisme.

Melalui Tuban Rapakat, Fien Roekmini berharap ASN Pemkab Tuban semakin mendalami peran strategisnya di masyarakat. Mampu memberikan dampak signifikan guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan program pembangunan di Kabupaten Tuban yang berkelanjutan. (m agus h/hei)

comments powered by Disqus