Bupati Tuban Pimpin Langsung Apel Peringatan Hari Pramuka
- 14 August 2023 15:43
- Yolency
- Kegiatan Bupati dan Wakil Bupati,
- 385
Tubankab - Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE, memimpin langsung apel peringatan Hari Pramuka ke-62 di Alun-alun Tuban, Senin (14/08).
Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Kabupaten Tuban, jajaran Forkopimda, para pimpinan OPD, serta seluruh pengurus Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Tuban beserta anggota Gerakan Pramuka Kabupaten Tuban.
Dalam amanatnya, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky berpesan kepada seluruh anggota Pramuka, mulai dari Siaga, Penggalang, Penegak hingga Pandega, untuk tetap mengimplementasikan Dasa Dharma Pramuka pada kehidupan sehari-hari.
Mas Bupati juga berharap bahwa gerakan Pramuka dapat terus maju dan berkembang serta berkiprah untuk membantu masyarakat dan program-program pemerintah serta menangani pendidikan non-formal dalam pembentukan karakter kepemudaan yang ada di Kabupaten Tuban.
Dengan mengusung tema “Semangat Mewujudkan Sumber Daya Manusia yang Profesional dan Berwawasan Kebangsaan”, Mas Bupati mengajak seluruh anggota Gerakan Pramuka Tuban untuk turut serta meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang lebih profesional, serta berwawasan kebangsaan untuk menjaga nilai-nilai kebangsaan dan berjiwa nasionalisme, cinta tanah air dan semangat bela negara.
“Kiranya persatuan dan kesatuan gerakan Pramuka harus tetap solid dan menjadi garda terdepan untuk merajut persatuan dan kesatuan,” terang Mas Bupati.
Pada peringatan Hari Pramuka kali ini, gerakan Pramuka nasional saat ini juga tengah mengadakan kegiatan-kegiatan, di antaranya Raimuna Nasional, Perkemahan Bakti Satuan Karya (Pertisaka) Bakti Husada Tingkat Nasional, Musyawarah Pramuka Penegak dan Pandega Putri-Putra Nasional (Musppanitra), serta Musyawarah Nasional (Munas) Gerakan Pramuka di Banda Aceh, Provinsi Aceh.
“Marilah kita bersama-sama untuk mendukung serta menyukseskan kegiatan-kegiatan tersebut,” ajaknya.
Dalam kesempatan tersebut, juga diserahkan penghargaan kepada anggota Pramuka, yaitu tanda penghargaan Lencana Pancawarsa, sebagai penghargaan atas kesetiaannya kepada organisasi dan keaktifannya melakukan kegiatan Gerakan Pramuka. (yavid rahmat perwita/hei)