Capaian Prestasi Kontingen Tuban di Ajang Porprov VII Jatim, Wujud Kerja Keras
- 05 July 2022 16:15
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 1187
Tubankab-Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jawa Timur tahun 2022 resmi ditutup Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elestianto Dardak, Minggu (03/07) malam. Kontingen Kota Surabaya menempati peringkat pertama dan dinobatkan menjadi Juara Umum.
Pada gelaran olahraga terbesar di Jatim ini, kontingen Kabupaten Tuban menempati peringkat 12 dengan meraih 70 medali, rinciannya 16 emas, 21 perak, dan 33 perunggu dengan total poin 139. Prestasi yang ditorehkan punggawa Ronggolawe ini meningkat dibandingkan Porprov VI Jatim tahun 2019, yaitu total 55 medali terdiri 10 emas, 14 perak, dan 31 perunggu dengan total poin 99.
Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Tuban, Muhammad Emawan Putra mengungkapkan capaian ini wujud kerja keras semua altet, pelatih, official dan Pemkab Tuban. Pada Porprov tahun ini kekuatan kontingen sebanyak 428 orang terdiri atas 293 atlet, 84 pelatih dan official yang bertanding di 40 cabang olahraga.
Emawan Putra mengatakan Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky beberapa kali menyaksikan pertandingan para atlet di empat kabupaten yang jadi tuan rumah Porprov Jatim. Selain menyaksikan pertandingan Mas Lindra sapaan akrab Bupati Tuban juga mengunjungi penginapan kontingen untuk memastikan kelayakan dan kenyamanannya. “Kehadiran Mas Bupati mampu melecutkan semangat juang atlet sehingga mampu meraih hasil terbaik,” jelasnya.
Meski penyelenggarannya tersebar di empat kabupaten, lanjut Emawan, Disbuporapar Tuban selalu memantau kondisi atlet agar selalu siap baik fisik maupun mentalnya. Para pelatih, official, bersama atlet juga intens berkomunikasi serta melakukan evaluasi seusai pertandingan.
Jelang pelaksanaan Porprov VII Jatim, Mas Bupati Tuban secara langsung mengundang sebanyak 24 atlet dan 8 official cabang olahraga (cabor) sepak bola di Pendopo Krido Manunggal Tuban untuk diberangkatkan terlebih dahulu, Rabu (15/06). Selanjutnya, seluruh kontingen Kabupaten Tuban dijamu Mas Lindra untuk makan bersama sebelum diberangkatkan, Sabtu (18/06). Tampak suasana gayeng dan hangat antara Mas Lindra bersama kontingen saat makan dan nyanyi bersama. (m agus h/hei)