GELAR ACARA PURNA TUGAS DI OBJEK WISATA, INI KATA WABUP
- 30 January 2018 16:50
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 400
Tubankab - Tidak seperti biasanya, acara purna tugas dua petinggi di lingkungan Pemkab Tuban kali ini diselenggarakan di tempat terbuka. Berlokasi di Taman Wisata Sendang Asmoro, Desa Ngino, Kecamatan Semanding, kegiatan tersebut dikemas dengan santai, namun tidak meninggalkan esensi kegiatan tersebut, Selasa (30/01).
Wabup Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si bersama Sekda Tuban, Dr. Ir. Budi Wiyana, dan seluruh pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Tuban serta camat se-Kabupaten Tuban menghadiri kegiatan tersebut. Adalah pimpinan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Tuban, Joni Martoyo, S.H, M.Hum dan Camat Kerek, Drs. Kasmoeri M.Si. telah menyelesaikan pengabdiannya kepada negara.
Wabup mengapresiasi inovasi yang dilakukan terhadap kegiatan ini, karena mengusung konsep luar ruangan. “Jadi selain melangsungkan kegiatan purna tugas, juga bisa mempromosikan destinasi wisata baru di Kabupaten Tuban,” ungkap Wabup.
Ke depannya, wabup mengimbau pelaksanaan kegiatan purna tugas bisa dilakukan di objek wisata lain di Kabupaten Tuban. “Mengingat di 2018 akan ada beberapa pimpinan OPD dan camat yang akan purna tugas, saya mengimbau agar lokasi kegiatan di objek wisata lain, semisal di Soko, Grabagan, maupun lokasi lain,” imbau wabup asal Rengel ini.
Wabup dua periode ini mewakili Pemkab Tuban menyampaikan rasa hormat, apresiasi dan ucapan terima kasih atas pengabdian selama ini. "Tidak jarang, tugas yang dijalankan melebihi tanggungjawabnya sebagai pimpinan. Kami mengucapkan terima kasih banyak," ungkapnya.
Pada kesempatan ini, wabup berpesan untuk tetap menjaga tali silaturahmi dan persaudaraan. "Kita pernah bekerja bersama, sudah seperti keluarga, jadi saya berharap meski sudah purna tugas tetap harus saling komunikasi," imbuh wabup.
Wabup juga berpesan untuk saling mendoakan dan diberi kebahagiaan serta kesejahteraan pasca purna tugas. Lebih lanjut, wabup asal Rengel ini mengingatkan bahwa di usia senja hal sering dicari adalah sahabat karib.
Sementara itu, Joni Martoyo menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama ini. Pria berusia 60 tahun ini juga memohon maaf bila selama bertugas terdapat kekurangan. "Apa yang dicapai selama ini adalah berkat kepercayaan dan kerja sama dari Pemkab dan rekan-rekan OPD lain," ujarnya.
Camat Kerek, Kasmoeri menambahkan meski telah purna tugas akan tetap berkontribusi dengan cara lain. "Kami akan memantau dan berkontribusi kepada masyarakat Tuban meski dengan jalan yang berbeda dari sebelumnya," beber Kasmoeri. (m agus h/hei)