JELANG HAUL SUNAN BONANG, POLSEK KOTA GELAR OPERASI CIPKON
- 02 October 2017 12:44
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 323
Tubankab - Jelang peringatan rangkaian pelaksanaan Haul Sunan Bonang ke-508 tahun ini, jajaran Polsek Kota Tuban menggelar operasi cipta kondisi (cipkon) dengan menyasar ruang publik dan tempat-tempat keramaian.
Operasi cipkon yang dipimpin langsung oleh Pjs. Kapolsek Kota Tuban, AKP. Sugeng Kariyadi tersebut menyasar 3 kawasan di perkotaan, meliputi kawasan Pasar Sore, Alun-alun Tuban, dan terminal parkir wisata Sunan Bonang, Kelurahan Kebonsari, Tuban.
AKP. Sugeng Kariyadi saat dikonfirmasi wartawan usai operasi, Senin (02/10), mengatakan kegiatan tersebut dilaksanakan guna menciptakan situasi dan kondisi yang aman menjelang rangkaian kegiatan Haul Sunan Bonang.
“Dengan datangnya haul tahun ini, kita laksanakan operasi premanisme, dengan melaksanakan penertiban lebih awal,” ungkapnya.
Dia menjelaskan, kegiatan ini dilakukan agar saat puncak pelaksanaan Haul Sunan Bonang, Kamis (05/10) malam, bisa berjalan lancar, khidmat dan tertib. Sehingga masyarakat yang turut menghadiri haul bisa nyaman dan tak merasa was-was terhadap aksi kejahatan.
Namun, kata Sugeng, operasi kali ini tak membuahkan hasil. Sebab, sejumlah orang yang diduga preman ataupun tak jelas identitasnya, ternyata membawa identitas diri berupa kartu tanda penduduk (KTP) dan sejenisnya.
Selain itu, pihaknya juga memberikan pengarahan kepada para tukang becak di terminal Kebonsari, agar dalam melayani para peziarah bisa tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan, karena menurutnya hal itu bisa menjaga nama baik Kabupaten Tuban di mata para pendatang. (chusnul huda/hei)