KARNAVAL TK/RA DIHARAPKAN MAMPU BANGUN KARAKTER ANAK

Tubankab - Sedikitnya 50 peserta yang terdiri dari siswa-siswi TK/RA di Kabupaten Tuban mengikuti pawai karnaval dalam rangka merayakan Dirgahayu RI ke-72 dengan mengambil garis start di Jalan RA Kartini Tuban, Jumat (11/08) pagi.

Pawai ini sendiri mengususung tema Budaya Nusantara. Diusungnya tema ini lantaran semboyan negara Indonesia adalah Bhineka Tunggal Ika. Sehingga, dengan tema tersebut, diharapkan anak-anak sejak dini akan memiliki karakter dalam membangun bangsa.

Para orangtua dan penonton yang menyaksikan langsung disuguhi dengan aneka ragam pakaian adat serta miniatur rumah adat yang ada di Indonesia. Tak hanya itu, beberapa peserta juga menampilkan tari-tarian serta drum band pada kesempatan tersebut.

Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Tuban Sri Rahayu Budi Wiyana yang berkesempatan memberangkatkan peserta pawai, menitipkan sedikit petuah kepada anak-anak untuk tidak melupakan keanekaragaman Indonesia. Sebab, sambungnya, Indonesia adalah negara yang kaya, yakni kaya akan adat dan istiadat serta berbudi luhur. (nanang wibowo/hei).

comments powered by Disqus