LEPAS PURNAWIRAWAN, KAPOLRES DAN DANDIM KAYUH BECAK

Tubankab - Cara unik dilakukan Kapolres Tuban AKBP Sutrisno HR dan Dandim 0811 Tuban Letkol Inf Nur Wicahyanto, SE saat melepas sejumlah anggotanya yang memasuki masa purna bakti di Mapolres Tuban, Kamis (18/01).

Keduanya mengarak para anggotanya yang telah pensiun ini menggunakan becak hias, dari Mapolres ke Gedung DPRD Tuban. Momen langka ini tentu menjadi perhatian masyarakat yang berada di tepi jalan protokol. Sebab, Kapolres dan Dandim tersebut tidak duduk manis di bangku penumpang, namun justru duduk di belakang guna mengayuh kendaraan roda tiga itu memboncengkan anggotanya.

Aksi tersebut merupakan bentuk penghargaan dan ucapan terimakasih kepada para anggotanya yang telah tuntas mengemban tugas dengan baik hingga akhir masa jabatannya.

Bersama dengan para perwira tinggi lain, arak-arakan becak hias ini dilakukan setelah prosesi upacara dan pelepasan tradisi pedang pora selesai. Total ada 22 becak yang mengangkut 22 anggota yang telah purna tugas, baik dari unsur Polri maupun TNI.

Kapolres Tuban, AKBP Sutrisno HR dalam sambutannya mengatakan, kegiatan tersebut merupakan penghormatan bagi seluruh personel yang telah memasuki purna bakti, sekaligus apresiasi bagi mereka yang telah mengabdikan diri untuk bangsa dan negara.

Sutrisno juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota TNI dan Polri yang telah mendarmabaktikan diri dengan baik, atas seluruh dedikasi, kinerja dan loyalitas yang luar biasa.

“Saya berharap, penghargaan yang tulus dan ungkapan rasa hormat serta kecintaan dari segenap kesatuan selama dinas, diharapkan bisa mengikat tali persaudaraan dan ikatan batin bagi anggota yang purna tugas,” harapnya di hadapan para anggota yang purna tugas.

Dengan demikian, pesan Kapolres, bagi anggota purnawirawan TNI/Polri yang kembali terjun di tengah masyarakat, diharapkan berperan aktif memberi kontrol terhadap hal-hal yang bertentangan dengan aturan, penyimpangan dan penyelewengan terhadap tugas TNI/Polri. Sehingga, mampu membantu tugas TNI/Polri demi memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Hal senada disampaikan Dandim 0811 Tuban, Letkol Inf Nur Wicahyanto, SE. Ia menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi acara yang diinisiasi oleh Kapolres Tuban, AKBP Sutrisno, HR itu.

“Baru kali ini dalam sejarah, bisa kita cek bersama pelepasan purna bakti anggota TNI/Polri secara bersamaan. Ini adalah bukti bahwa kita aparat yang kompak dan solid,” terang Dandim.

Sementara itu, Ketua DPRD Tuban, HM. Miyadi, S.Ag MM saat menerima puluhan personel TNI/Polri yang kembali menjadi masyarakat umum lagi menyampaikan, atas nama DPRD yang mewakili masyarakat Tuban mengapresiasi yang setinggi-tingginya ide-ide yang cemerlang dan cerdas, inovasi dan contoh kepada masyarakat.

“Sebelum purna, beliau (TNI/Polri) diikat oleh undang-undang yang diemban masing-masing, setelah purna tentu akan kembali kepada masyarakat. Saya berharap, beliau-beliau bisa berperan di tengah masyarakat dan memberi contoh yang baik,” pungkas wakil rakyat tersebut. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus