Malam Istimewa, 226 Pasangan Calon Pengantin di Tuban akan Gelar Akad Nikah
- 23 April 2021 12:34
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 1206
Tubankab - Sedikitnya 226 pasangan calon pengantin di Kabupaten Tuban akan melangsungkan akad nikah pada 'Malem Songo' atau hari ke-29 bulan Ramadan, tepatnya Selasa, 11 Mei 2021. Malam tersebut diyakini masyarakat Tuban sebagai malam istimewa karena ada kemungkinan turunnya Malam Seribu Bulan alias Lailatul Qadar.
Kasi Bimbingan Masyarakat Islam (BIMAIS) Kemenag Tuban, Mashari saat dikonfirmasi menyampaikan, berdasarkan datanya hingga Kamis (22/04) sore. tercatat sudah ada 226 pasangan calon pengantin.
"Angka itu masih sangat mungkin bertambah, sebab masih ada waktu 18 hari lagi menuju 'malem songo' sebagai waktu yang dipercaya untuk melangsungkan akad nikah," terang Mashari, di kantornya, Jumat (23/04).
Ia mengaku, angka tersebut tersebar berdasarkan rekap data dari pasangan yang sudah mendaftar di masing-masing KUA yang ada di 20 kecamatan.
"Kita kemarin sudah rakor dengan para kepala KUA, terbanyak di Rengel 30 pasangan dan paling sedikit Jatirogo hanya 1 pasangan," timpalnya.
Pihaknya berharap, karena saat ini masih masa pandemi, pada pelaksanaan akad nikah nanti diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan.
"Ini yang selalu saya ingatkan terus menerus kepada para penghulu yang bertugas. Dan supaya masalah ini juga harus diikuti calon pengantin, wali, dan para saksi," harapnya.
Berdasarkan rincian data yang sudah masuk di masing-masing kecamatan, Tuban kota 17 pasangan, Tambakboyo 6, Kenduruan 3, Bangilan 6, Plumpang 24, Widang 20, Senori 4, Singgahan 4, Grabagan 6, Bancar 4, Kerek 5, Rengel 30, Palang 20 pasang, Soko 24, Parengan 8, Jenu 16, Merakurak 7, Semanding 16, Montong 5 dan Jatirogo 1 pasangan. (chusnul huda/hei)