Peringati Hari Pahlawan, Bupati dan Kapolres Tuban Sampaikan Pesan Ini
- 10 November 2025 16:34
- Heri S
- Kegiatan Bupati dan Wakil Bupati,
- 17
Tubankab – Pemerintah Kabupaten Tuban menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ronggolawe Tuban, Senin (10/11).
Upacara dihadiri Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky, SE., Wakil Bupati Tuban Drs. Joko Sarwono, Forkopimda Tuban, Sekretaris Daerah Tuban, pimpinan OPD, anggota TNI, Polri, ASN Pemkab Tuban, serta pelajar dari berbagai sekolah.
Suasana khidmat menyelimuti pelaksanaan upacara yang berlangsung di tengah semangat nasionalisme untuk mengenang jasa para pahlawan bangsa. Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Kapolres Tuban AKBP William Cornelis Tanasale membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia. Ia menyampaikan bahwa kemerdekaan bangsa Indonesia lahir dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan para pahlawan. “Dari kesabaran itulah lahir kemenangan, karena mereka tahu bahwa kemerdekaan tidak diraih dengan tergesa-gesa, tetapi ditempa oleh waktu dan keikhlasan,” ujarnya.
Kapolres Tuban menyebutkan setidaknya ada tiga teladan utama dari para pahlawan bangsa. Pertama, kesabaran dalam menempuh perjuangan. Mereka sabar menempuh ilmu, sabar menyusun strategi, sabar menunggu momentum, dan sabar membangun kebersamaan di tengah segala keterbatasan. Mereka tetap bersabar meski menghadapi perbedaan pandangan dan jalan perjuangan.
Kedua, semangat untuk mengutamakan kepentingan bangsa di atas segalanya. Setelah kemerdekaan diraih, para pahlawan tidak berebut jabatan, tidak menuntut balasan, tidak mengincar apa yang ditinggalkan penjajah. Mereka justru kembali ke rakyat, mengajar, membangun, menanam, dan melanjutkan pengabdian.
“Para pahlawan tidak berebut jabatan, tidak menuntut balasan, tetapi kembali mengabdi kepada rakyat. Di situlah letak kehormatan sejati,” imbuhnya. Ketiga, pandangan jauh ke depan dengan menjadikan perjuangan sebagai ibadah demi generasi yang akan datang.
Usai upacara, Bupati Tuban bersama Forkopimda melakukan tabur bunga di makam para pahlawan sebagai bentuk penghormatan dan doa bagi pejuang yang telah gugur. Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., menyampaikan bahwa momentum Hari Pahlawan menjadi pengingat bagi seluruh generasi untuk meneladani semangat perjuangan dan pengabdian tanpa pamrih.
“Hari ini kita memperingati Hari Pahlawan sebuah momentum penting untuk mengenang jasa para pejuang bangsa yang dengan gagah berani mempertahankan kemerdekaan Indonesia,” tuturnya. Mas Lindra menerangkan perjuangan saat ini bukan melawan penjajah, tetapi berjuang melawan kebodohan, kemalasan, dan sikap acuh terhadap lingkungan.
“Nilai-nilai kepahlawanan harus kita warisi dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Di era modern ini, berjuang bisa dengan cara berbeda, melalui kerja nyata, inovasi, dan pengabdian untuk kemajuan daerah dan bangsa,” sambung Bupati Tuban.
Melalui peringatan Hari Pahlawan 2025, Pemkab Tuban berkomitmen untuk terus menumbuhkan semangat nasionalisme, memperkuat solidaritas, dan melanjutkan cita-cita luhur para pahlawan dalam membangun Indonesia yang berdaulat, adil, dan sejahtera.
Usai menggelar upacara dan tabur bunga, Bupati beserta rombongan melakukan ziarah makam leluhur. Ziarah makam leluhur digelar dalam rangka Hari Jadi Tuban ke-732 tahun. (m agus h/hei)










