Pimpin Upacara Harkitnas dan Hari Lahir Pancasila 2024, Sekda Tuban Bacakan Sambutan Menkominfo
- 01 June 2024 21:13
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 234
Tubankab – Sekda Kabupaten Tuban, Budi Wiyana memimpin upacara bendera peringatan ke-116 Hari Kebangkitan Nasional dan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 yang bertempat di halaman kantor Pemkab Tuban, Sabtu (01/06).
Hadir dalam upacara tersebut, jajaran Forkopimda, instansi vertikal, kepala OPD. Selain itu, para peserta upacara terdiri dari unsur pelajar, mahasiswa, serta pegawai Pemkab Tuban dari berbagai OPD.
Dalam upacara tersebut, Sekda membacakan sambutan dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Budi Arie Setiadi, serta sambutan Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila, Yudian Wahyudi.
Dalam sambutannya, dipaparkan bahwa era yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini ditandai oleh pesatnya perkembangan teknologi. Masyarakat tidak hanya mengikuti perkembangan ini, tetapi juga turut berperan aktif dalam kemajuan di dunia.
Ditekankan pula bahwa hari-hari ini dan dua dekade mendatang menjadi momen krusial yang akan menentukan langkah bangsa Indonesia dalam mewujudkan cita-cita yang telah dirintis sejak awal pembentukan Indonesia.
“Hari-hari ini hingga dua dekade ke depan merupakan momen krusial yang akan sangat menentukan langkah kita dalam mewujudkan itu semua,” tutur Sekda Tuban.
Lebih lanjut, refleksi atas perjalanan bangsa dari masa lalu hingga kini menjadi penting, khususnya dalam menggali inspirasi dan semangat untuk menghadapi tantangan masa depan. Inilah yang menjadi esensi dari peringatan ke-116 Hari Kebangkitan Nasional.
Sebagaimana sejarah mencatat berdirinya Boedi Oetomo pada tanggal 20 Mei 1908, yang menjadi simbol dari Hari Kebangkitan Nasional. Organisasi ini, yang bermula dari sejumlah dokter dan calon dokter di Batavia, menjadi tempat penting bagi perdebatan dan perjuangan untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia.
Serta peran-peran tokoh seperti Kartini, yang mengawali gerakan pembebasan dan persamaan hak di Indonesia, menjadi cikal bakal semangat kebangkitan nasional. Semua ini menunjukkan bahwa cita-cita kemerdekaan dan kebebasan telah tertanam dalam bumi Indonesia sejak lama.
Adapun dalam momentum peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 ini mengusung tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045” untuk menggambarkan pentingnya Pancasila sebagai pondasi persatuan dalam menghadapi tantangan secara global.
Keberagaman yang dimiliki bangsa Indonesia menjadi berkah yang harus dirawat dan dijaga, dengan Pancasila sebagai pedoman utama. Nilai-nilai luhur Pancasila, seperti inklusivitas, toleransi, dan gotong-royong, harus senantiasa diterapkan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
“Melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni, mari kita bekerja sama dan berkolaborasi menjaga kerukunan dan keutuhan sebagai wujud pengamalan nilai-nilai pancasila,” tutupnya. (yavid rahmat perwita/hei)