PMI Sediakan Bingkisan Tambahan Bagi Pendonor, Ini Tujuannya
- 02 April 2024 14:31
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 774
Tubankab - Guna menjaga ketersediaan darah saat Lebaran dan pascalebaran, PMI Tuban memberikan tambahan bingkisan bagi pendonor.
Humas UDD PMI Tuban, Sarju Efendi saat dikonfirmasi menyatakan, program donor darah pada April ini, PMI Tuban launching program tambahan bingkisan bagi pendonor yang datang ke kantor UDD PMI Tuban.
"Kita dapat bantuan dari CSR PT TPPI pada 10 hari terakhir bulan Ramadan ini," kata Sarju, Selasa (02/04).
Jumlah bantuan tambahan bingkisan ini, sebut dia, ada 155 paket. Dengan rincian minyak goreng 1 liter, 1 kaleng bear brand, pop mie, susu kacang hijau dan snack fitbar.
Untuk itu, ia berharap semoga adanya bantuan ini dapat mengundang partisipasi instansi lain atau perusahaan lain yang ada di Kabupaten Tuban.
"Semoga warga masyarakat juga antusias untuk donor darah persiapan libur Lebaran, agar stok darah aman selama Lebaran dan pascalebaran," pungkas dia. (chusnul huda/hei)