Puskesmas di Tuban Berikan Layanan Newborn Photo Shoot Gratis
- 20 March 2024 14:42
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 373
Tubankab – Puskesmas di beberapa wilayah di Kabupaten Tuban memberikan layanan foto newborn secara gratis bagi masyarakat yang melahirkan di fasilitas kesehatan pemerintah tersebut.
Kepala Puskesmas Ponco, dr. Vivi Anggraini, menerangkan bahwa layanan foto pascapersalinan tersebut dapat dimanfaatkan secara gratis tanpa dipungut biaya apapun bagi masyarakat yang melakukan persalinan di Puskesmas.
“Dengan catatan, bayi tersebut lahir dalam kondisi sehat sehingga memungkinkan untuk melakukan pengambilan foto,” ujarnya saat dihubungi melalui telepon, Rabu (20/03).
Lebih lanjut, dikatakan dia, selain Puskesmas Ponco, terdapat juga beberapa Puskesmas lain yang telah menerapkan inovasi ini antara lain Puskesmas Grabagan, Puskesmas Rengel, Puskesmas Temandang, dan beberapa puskesmas lainnya yang ketersediaannya dapat ditanyakan melalui akun Instagram masing-masing puskesmas.
Untuk properti foto yang tersedia, Vivi Anggraini menambahkan, Puskesmas Ponco menyediakan perlengkapan untuk sesi pemotretan bayi baru lahir. Untuk bayi laki-laki tersedia 2 setel pakaian yang dapat dipilih, dan 3 setel pakaian untuk bayi perempuan lengkap dengan bandananya.
“Khusus selama bulan Ramadan, untuk bayi laki-laki bisa menggunakan pakaian muslim lengkap dengan peci dan tasbih sebagai properti foto,” tuturnya.
Terkait inovasi ini, Vivi—panggilan Kapuskesmas Ponco—berharap bahwa inovasi ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pelayanan kesehatan di puskesmas. Dia menegaskan bahwa puskesmas saat ini menyediakan layanan persalinan selama 24 jam setiap hari, baik sebagai pasien BPJS maupun pasien umum, asalkan telah ada konfirmasi dengan bidan yang bertugas. (yavid rahmat perwita/hei)