Foto : Penampilan LKBB Elang Sakti dalam ajang kompetisi Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKBB). (ist)

Satgas Kesada SMAN 2 Tuban Boyong Piala dalam Lomba Keterampilan Baris Berbaris

  • 14 March 2024 14:42
  • Yolency
  • Umum,
  • 312

Tubankab - Dalam ajang kompetisi Lomba Keterampilan Baris Berbaris (LKBB), Satgas Kesada SMAN 2 Tuban berhasil mencatatkan prestasi gemilang dengan memborong sejumlah piala. Lomba tersebut meliputi LKBB Elang Sakti dan LKBB Trimatra, yang diadakan oleh berbagai sekolah di Jawa Timur.

Waka Kesiswaan SMAN 2 Tuban, Karyono mengatakan, pada LKBB Elang Sakti, sebanyak 75 tim dari tingkat SMP hingga SMA turut mengikuti perlombaan yang diselenggarakan oleh SMPN 1 Jombang. Untuk perlombaan tingkat SMA, Satgas Kesada harus bersaing dengan 44 tim lainnya. Meskipun persaingan berlangsung ketat, Satgas Kesada berhasil meraih juara Siaga 2 oleh pleton putri, serta juara Mula 3 yang diraih oleh pleton putra.

Sementara itu, dalam LKBB Trimatra yang diadakan oleh SMKN 6 Malang, sebanyak 82 tim peserta dari tingkat SD hingga SMA mengikuti perhelatan yang dilaksanakan awal Maret lalu. Pada perlombaan tersebut, Satgas Kesada kembali menunjukkan kemampuannya. Dengan turut bersaing bersama 43 tim SMA/SMK lainnya, mampu merebut juara Harapan Caraka 2 yang diraih oleh pleton 1 putri.

Dikatakan Karyono, prestasi gemilang ini tidak datang begitu saja. Menurutnya, persiapan yang matang telah dilakukan jauh-jauh hari sebelumnya oleh siswa-siswi. Mereka, sambungnya, terus berlatih dengan tekun dan semangat tinggi, menunjukkan dedikasi mereka untuk meraih prestasi tersebut.

Keberhasilan Satgas Kesada SMAN 2 Tuban dalam lomba ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi sekolah dan para siswa. Dirinya berharap, semangat dan kerja keras yang ditunjukkan oleh para peserta tidak hanya mencerminkan potensi yang dimiliki, tetapi juga memberikan inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk terus berprestasi dalam berbagai bidang. (yavid rahmat perwita/hei)

comments powered by Disqus