TINGKATKAN PERAN PEMUDA LEWAT JAMBORE PEMUDA

Tubankab - Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan peran serta pemuda Tuban, Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tuban menggelar Jambore Pemuda dan Pemilihan Duta Pemuda Kabupaten Tuban.

Kepala Bidang Pemuda pada Disparbudpora Kabupaten Tuban Listyo Utomo saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan Jambore Pemuda adalah satu rangkaian dari pemilihan Duta Pemuda. Acara tersebut akan dilaksanakan pada 29 September hingga 1 Oktober mendatang di Tanah Mas Sportaiment Kompleks Perkemahan Mangrove Center, Jenu Tuban.

“Nanti peserta akan mendapatkan pembekalan terkait kewirausahaan, ekonomi kreatif, peran kepemudaan, seni budaya dari pemateri terpilih, focus Group discusion terkait tema, serta outbond,’’ terang Listyo.

Selain itu, Listyo menjelaskan, dalam pelaksanaan Jambore Pemuda, panitia sekaligus akan memilih peserta yang memenuhi kriteria, untuk dinobatkan sebagai Duta Pemuda Tuban. Adapun, masih menurut Listyo, jumlah peserta sebanyak 120, dari perwakilan 14 organisasi kepemudaan di Kabupaten Tuban.

“Para peserta tersebut akan disaring menjadi 6 orang, terdiri dari tiga putra dan tiga putri untuk dinobatkan sebagai Duta Pemuda Tuban 2017,’’ sebutnya.

Adapun kriteria seleksi, lanjut Listyo, adalah wawasan kebangsaan, kemampuan di bidang kewirausahaan, seni budaya, akademis, olahraga atau kepemudaan, pengalaman berorganisasi, serta akumulasi penilaian selama kegiatan berlangsung.

Direncanakan, pembukaan Jambore Pemuda nantinya akan dibuka langsung oleh Bupati Tuban Fathul Huda pada Jumat (29/09) mendatang. (nurul jamilah/hei)

comments powered by Disqus