Foto : Salah satu peserta pelatihan sablon saat menunjukkan karyanya. (chusnul)

UPT BLK Tuban Gelar Pelatihan Sablon Untuk Para Difabel

  • 18 October 2021 17:58
  • Heri S
  • Umum,
  • 409

Tubankab - Sedikitnya 16 orang difabel dari Organisasi Disabilitas Tuban (Orbit) mengikuti pelatihan sablon yang diselenggarakan UPT BLK Tuban.

Menurut Kepala UPT BLK Tuban Tri Wahyanto, pihaknya ingin membekali para penyandang disabilitas dengan pelatihan sablon agar mereka terampil dan bisa berkreatvitas, serta menciptakan peluang kerja sendiri. Pada tahun 2020, UPT BLK juga memfasilitasi kepada para difabel, kala itu dengan jenis pelatihan tata boga.

"Untuk 2021 ini kami alokasikan pelatihan sablon dengan jumlah peserta yang sama dari tahun lalu, yakni 1 paket yang terdiri dari 16 orang," terang Tri saat meninjau pelatihan, Senin (18/10).

Ia menambahkan, ada sejumlah difabel yang mengikuti pelatihan, seperti tuna wicara, tuna daksa, dan beberapa lainnya.

"Karena ada keterbatasan bahasa, jadi kami gunakan penerjemah agar bisa dimengerti saat mengikuti pelatihan," timpalnya.

Untuk lama pelatihan, Tri menyampaikan dilaksanakan selama 30 hari atau 240 jam pelatihan.

Pihaknya berharap, ke depan apa yang didapat dari pelatihan ini, bisa dilaksanakan dan dipraktikkan secara mandiri.

"Minimal mereka bisa hidup mandiri dengan ilmu yang diperoleh. Meskipun pemerintah juga berharap agar perusahaan-perusahaan merekrut kaum difabel sebagai tenaga kerja, tetapi alangkah baiknya jika bisa mandiri," pungkasnya. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus