Foto : Eko Julianto Sekretaris Pelaksana Baznas Tuban. (dok)

Baznas Canangkan 7 Program Untuk Warga Miskin, Apa Saja ?

Tubankab - Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan warga miskin, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) mempunyai 7 program yang sedang dilaksanakan agar bantuan yang ditujukan sesuai dengan sasaran.

Hal tersebut disampaikan oleh Eko Julianto Sekretaris Pelaksana Baznas Tuban saat diwawancarai oleh reporter tubankab.go.id di kantornya, Senin (30/04).

Eko mengatakan bahwa dari 7 program yang sedang dilaksanakan Baznas saat ini, pertama adalah bantuan Beasiswa Bagi Siswa Potensial (Be-Spesial). Program tersebut digunakan untuk anak-anak miskin, tetapi yang mempunyai prestasi bagus. Pihaknya mengaku akan konsisten memberikan beasiswa tersebut. “Artinya tidak sporadis 1 tahun, sehingga nanti branding kita 1 rumah tangga miskin, 1 sarjana,” tegasnya.

Lebih lanjut Eko mengatakan, terdapat juga program Sehat Bersama Kerabat (Sahabat). Program ini ditujukan kepada warga Tuban yang tidak mampu, namun membutuhkan pelayanan kesehatan. “Kurang lebih ada 210 warga yang kita daftarkan BPJS,” terang Eko.

Selain itu, sambung Eko, ada program Bantuan Masyarakat Miskin Produktif (Banmaspro). Program tersebut ditujukan untuk pemberdayaan masyarakat, khususnya warga yang miskin namun mempunyai potensi untuk dikembangkan. Ia mencontohkan memberi bantuan berupa budidaya kambing di Senori. Hal tersebut karena terdapat banyak warung makan yang siap menampung dari hasil budidaya kambing tersebut.

Program selanjutnya adalah Santunan Fakir Miskin dan Yatim-Piatu (Samiktu). Santunan tersebut, dikatakannya bekerja sama dengan PKK dan kepala desa untuk menyumbangkannya. “Termasuk saudara kita yang viral di media kemarin,” ungkapnya.

Kemudian, terdapat juga program Baznas Mengurus Dakwah (Buwah). Eko mengatakan terdapat beberapa program andalan di program Buwah ini, salah satunya adalah Pusat Pembelajaran Salat Bagi Lansia (Pusanlatsia).

Selain itu, ada program Satuan Tugas Peduli Masjid (Salim). Program ini, lanjut Eko, untuk membersihkan dan melakukan pendampingan manajemen masjid, sehingga diharapkan nantinya bisa memberikan dampak yang lebih terhadap masjid-masjid yang ada di Tuban.

Terakhir, adalah program Bantuan Rehabilitasi Rumah Warga Miskin (Bertuwah). Menurutnya, dari data rumah yang perlu direhabiltasi, jumlahnya mencapai ribuan di Kabupaten Tuban. Dan menjelang momentum safari ramadan bupati, pihaknya mengaku telah mengalokasikan pembangunan 2 unit rumah untuk setiap kecamatan. Sehingga, total nanti ada 40 unit rumah yang akan direhabilitasi.

Ia berharap, khususnya bagi warga Tuban yang mampu, agar punya kepercayaan terhadap Baznas untuk menyalurkan zakat, infak, dan sedekah kepada Baznas. Sehingga, nantinya Baznas bisa mentasharrufkan atau mendistribusikan bantuan tersebut kepada yang berhak menerima. (tauviqurrahman/hei)

comments powered by Disqus