BENTUK AGEN 46, PERMUDAH PETANI BERTRANSAKSI
- 07 April 2017 14:31
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 1088
Tubankab - Bank Negara Indonesia (BNI) sebagai salah satu bank BUMN yang diberi mandat oleh Kementerian Pertanian untuk pendistribusian kartu tani, melakukan segala cara untuk bisa mencapai target 100 persen pada Mei mendatang.
“Untuk percepatan pendistribusian, pihaknya akan membentuk Agen 46,’’ terang Pimpinan BNI Cabang Tuban Bintara saat dikonfirmasi via telepon seluler, Jumat (07/04).
Dijelaskannya, Agen 46 adalah para agen kios pupuk yang memiliki fungsi sama, seperti petugas BNI. Hal tersebut, kata Bintara dimaksudkan untuk memberi kemudahan kepada para petani dalam memperoleh kartu tani. “ Jadi petani tidak perlu datang ke Kantor BNI,’’ ujarnya.
Untuk mempersiapkan Agen 46, sambungnya, BNI akan melakukan pelatihan kepada para agen kios tersebut, sehingga nantinya para agen tersebut dapat melakukan banyak transaksi perbankan, mulai dari buka rekening, transaksi penarikan dan setoran, yang berhubungan dengan kebutuhan para petani.
Sebelumnya, Pemkab Tuban melalui Sekretaris Daerah Budi Wiyana juga mengingatkan, kartu tani merupakan hal yang sangat baru untuk para petani. Oleh karena itu, jika perlu Sekda mengusulkan dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tuban bekerjasama dengan BNI membuat buku saku untuk para penyuluh dan stakeholder yang terlibat, guna memudahkan pemberian informasi. (mil/hei)