Berkah Gelaran Jambore Jatim 2023, Ekonomi Warga Meningkat
- 02 October 2023 23:45
- Heri S
- Umum,
- 505
Tubankab - Gelaran Jambore Jawa Timur tahun 2023 di Bumi Perkemahan (Buper) Ngawun Abilowo berdampak positif terhadap perekonomian warga Kabupaten Tuban. Terlebih lagi bagi warga Desa Ngawun, Kecamatan Parengan.
Kehadiran 2.000 Pramuka Penggalang se-Jawa Timur diharapkan mampu mempercepat roda gerak ekonomi masyarakat. Tidak sedikit warga dari Desa Ngawun dan sekitarnya yang menjajakan dagangannya.
Salah satu pedagang asal Desa Ngawun, Sulastri mengaku senang dan bersyukur karena Buper Ngawun Abilowo terpilih menjadi lokasi Jambore Pramuka terbesar di Jawa Timur. Ia yang sehari-hari berjualan makanan dan minuman ringan di depan rumah, kini menjajakan dagangannya di sekitar area setempat.
Kebahagiaan Sulastri kian lengkap karena dagangannya banyak dibeli saat acara pembukaan Jambore Jawa Timur tahun 2023 oleh Gubernur Jatim bersama Bupati Tuban. “Alhamdulillah mas banyak yang beli, di sini saya jualan mie, gorengan, es dan kopi,” ungkapnya saat ditanya reporter Diskominfo-SP Tuban, Senin (02/09) malam.
Sulastri mengatakan akan tetap berjualan selama berlangsungnya acara Jambore Jatim 2023 mulai 2-7 Oktober 2023. Alasannya, banyak peserta maupun pendampingnya yang mencari makanan dan minuman, terutama saat jam istirahat. “Saya berharap kegiatan semacam ini sering diadakan di Ngawun sehingga ekonomi pedagang dan warga kecil lainnya dapat meningkat,” tuturnya.
Selain warga setempat, pada pembukaan Jambore Jatim 2023 juga disediakan stan produk unggulan dari UMKM tiap kecamatan di Kabupaten Tuban. Salah satunya dari UMKM Soko Bersatu yang menjual produk unggulannya, di antaranya beras Soko, keripik, basreng, dan aneka camilan.
Sementara itu, Kepala Desa Ngawun, Darmoko berterima kasih kepada Gubernur Jawa Timur, Bupati Tuban, dan pengurus Pramuka serta instansi pemerintah lainnya yang telah memilih Buper Ngawun Abilowo sebagai lokasi kegiatan. Menurutnya, hal tersebut kian memperkenalkan ikon baru Desa Ngawun, yaitu Buper Ngawun Abilowo kepada masyarakat luas.
“Jadi yang tahu lokasi ini bukan hanya warga Tuban, tetapi juga masyarakat se Jawa Timur bahkan nasional,” serunya.
Darmoko menjelaskan warga Desa Ngawun mendukung penuh rangkaian kegiatan Kepramukaan di Jambore Jatim tahun 2023. Selain menjadi hiburan bagi warga, kegiatan ini juga mampu meningkatkan ekonomi warga Ngawun. (m agus h/hei)