Bupati Tuban Apresiasi PD Muhammadiyah Dalam Dukung Program Pembangunan
- 10 June 2023 18:10
- Heri S
- Kegiatan Bupati dan Wakil Bupati,
- 470
Tubankab - Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky, SE., menyampaikan apresiasi atas partisipasi PD Muhammadiyah Kabupaten Tuban dalam mendukung program pembangunan.
Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Tabligh Akbar dan Purna Siswa bersama Perguruan Muhammadiyah Bancar, Sabtu (10/06).
Mas Lindra, panggilan akrab Bupati Tuban, menekankan pembangunan di Kabupaten Tuban memerlukan dukungan dari semua pihak. Termasuk PD Muhammadiyah dan berbagai organisasinya. "Melalui kolaborasi pembangunan di Kabupaten Tuban dapat dilakukan percepatan," ungkapnya.
Dia menyatakan PD Muhammadiyah menjadi salah satu organisasi Islam yang sukses dalam menjalankan dan membangun peradaban masyarakat. Terbukti Muhammadiyah memiliki program yang hendaknya dapat diselaraskan dengan program Pemkab Tuban. Di antaranya pada aspek pendidikan, kesehatan, maupun ekonomi mulai dari tingkat pusat hingga daerah.
Dengan adanya berbagai organisasi yang dikelola, Bupati Tuban berharap PD Muhammadiyah turut serta mendukung upaya mengurangi jumlah anak yang putus sekolah di Kabupaten Tuban. Pemkab Tuban tengah berupaya meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dengan mengoptimalkan sektor pendidikan.
Selain itu, masih kata bupati, bagi masyarakat yang belum bisa melanjutkan sekolah dapat mengikuti program kejar paket yang diselenggarakan Pemkab Tuban dengan bekerja sama dengan sejumlah instansi penyelenggara.
"Sehingga mereka dapat bekerja dengan memanfaatkan ijazah yang lebih tinggi," sambungnya.
Sementara itu, Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo, Dr. Hidayatullah, M.Si., yang hadir pada kesempatan ini menyampaikan pujian atas kepemimpinan Mas Lindra dalam membangun Kabupaten Tuban. Salah satu prestasi yang ditorehkan, yaitu peningkatan angka pertumbuhan ekonomi yang mencapai 8,88 persen di tahun 2022. Pertumbuhan ekonomi Kabupaten Tuban berada di peringkat pertama dibandingkan 38 kabupaten/kota di Jawa Timur. Angka tersebut, terang Hidayatullah, melebihi pertumbuhan rata-rata Provinsi Jawa Timur sebesar 5,34 dan rata-rata nasional sebesar 5,31.
"Ini menunjukkan Mas Lindra memimpin Pemkab Tuban mampu mengelaborasi berbagai aspek ekonomi dan didukung partisipasi semua pihak," terangnya.
Hidayatullah menekankan pertumbuhan ekonomi yang baik harus dibarengi dengan penguatan sumber daya manusia di Kabupaten Tuban. Karenanya, PD Muhammadiyah Tuban harus mendukung dan bersinergi dengan Pemkab Tuban meningkatkan IPM.
"Demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tuban," serunya.
Pengembangan kualitas SDM, tutur Hidayatullah, dimulai dengan peningkatan mutu pendidikan sejak dini. Anak-anak harus dibekali dengan ilmu pengetahuan dan islam yang selaras. “Tujuannya, menciptakan manusia unggul baik pada aspek keislaman maupun ilmu pengetahuan,’’ pungkasnya. (m agus h/hei)