Foto : Bupati Tuban saat hadiri bukber di Mapolres Tuban. (edo)

Bupati Tuban Hadiri Buka Puasa Bersama Forkopimda di Mapolres Tuban

Tubankab – Polres Tuban menggelar buka puasa bersama Forkopimda di Mapolres Tuban, Senin (10/03). 

Acara ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus memperkuat sinergi antara jajaran Forkopimda dan berbagai elemen masyarakat dalam menjaga ketertiban serta kondusivitas selama Ramadan.

Dalam sambutannya, Bupati Tuban Aditya Halindra Faridzky, S.E., menjelaskan bahwa Safari Ramadan Pemkab Tuban tahun ini ditiadakan bukan karena efisiensi anggaran, melainkan sebagai langkah antisipasi terhadap cuaca ekstrem dan masih adanya titik banjir di beberapa wilayah. Meski demikian, Pemkab Tuban tetap berkomitmen dalam kegiatan sosial selama Ramadan. Bersama Baznas, Pemkab akan menyalurkan santunan kepada 2.000 anak yatim, yang rencananya akan dirangkaikan dengan peresmian Alun-Alun Tuban, Taman Hutan Kota Abhipraya, serta peluncuran program Si Mas Ganteng Gen 2 dan Tosiba.

Mas Lindra juga memastikan bahwa meskipun ada efisiensi anggaran, program balik mudik gratis tetap dilaksanakan, sehingga masyarakat dapat merayakan Idulfitri dengan lebih nyaman.

"Saya ingin memastikan bahwa meskipun ada efisiensi anggaran, kita tetap menjalankan program mudik gratis untuk memudahkan masyarakat yang pulang kampung kembali ke tempat kerja atau tempat tinggalnya saat ini," ujar Mas Lindra.

Selain itu, Alumnus Unair Surabaya ini menyampaikan pesan dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri) bahwa cuti bersama Idulfitri akan dimulai pada 28 Maret hingga 7 April 2025. Ia berharap masyarakat dapat memanfaatkan momen ini dengan baik untuk berkumpul bersama keluarga.

Sementara itu, Kapolres Tuban, AKBP Oskar Syamsuddin, menekankan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama Ramadan. Ia menyatakan bahwa Polri terus berupaya membangun kedekatan dengan masyarakat guna menciptakan suasana yang aman dan nyaman.

"Harapannya, semoga Polres Tuban mendapat keberkahan dan semakin dicintai masyarakat," ujar AKBP Oskar Syamsuddin.

Selain buka puasa bersama, acara ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim, sebagai bentuk kepedulian dan berbagi berkah di bulan suci.

Turut hadir dalam acara ini jajaran Forkopimda, tokoh agama, serta perwakilan organisasi masyarakat di Kabupaten Tuban. Suasana penuh kebersamaan terasa sepanjang acara, mencerminkan sinergi antara pemerintah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menjaga kondusivitas selama Ramadan. (dadang bs/hei)

comments powered by Disqus