Foto : Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Tuban saat gelar acara Diseminasi Perencanaan Pengadaan Barang/Jasa. (ist)

Diseminasi Perencanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemkab Tuban Fokus pada Implementasi Katalog Elektronik Versi 6

Tubankab – Pemerintah Kabupaten Tuban melalui Bagian Pengadaan Barang dan Jasa  menggelar acara Diseminasi Perencanaan Pengadaan Barang/Jasa Tahun Anggaran 2025 Melalui SiRUP dan Katalog Elektronik Versi 6 di Hotel Santika Premiere Gubeng, Surabaya, mulai Kamis hingga Sabtu (09-11/01).

Acara yang dihadiri oleh 260 peserta yang berasal dari setiap OPD di lingkungan Pemkab Tuban ini bertujuan mempercepat proses pengadaan barang/jasa sesuai prinsip transparansi dan efisiensi.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Tuban, Endro Budi Sulistyo, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini berlandaskan sejumlah peraturan, termasuk Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2021 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah, serta Surat Edaran Kepala LKPP Nomor 9 Tahun 2024 tentang Implementasi Katalog Elektronik Versi 6.

“Kegiatan ini bertujuan untuk mengumumkan rencana umum pengadaan barang/jasa pemerintah Kabupaten Tuban pada APBD 2025 sekaligus mengimplementasikan metode e-purchasing menggunakan Katalog Elektronik Versi 6,” ujar Endro saat dikonfirmasi lewat telepon seluler, Kamis (09/11).

Endro berharap kegiatan ini dapat mempercepat pelaksanaan pengadaan barang dan jasa pemerintah di lingkungan Pemkab Tuban. Selain itu, acara ini bertujuan meningkatkan transparansi informasi dalam proses pengadaan, sehingga memastikan bahwa setiap tahapan sesuai dengan tujuan, kebijakan, prinsip, dan etika pengadaan yang berlaku. Penerapan teknologi modern melalui Katalog Elektronik Versi 6 juga menjadi salah satu fokus utama untuk mendukung efisiensi dan integrasi sistem pengadaan.

Acara ini mencakup pemaparan materi perencanaan pengadaan barang/jasa pemerintah, penginputan Rencana Umum Pengadaan (RUP) pada aplikasi SiRUP, serta sosialisasi kebijakan terbaru terkait penggunaan Katalog Elektronik.

Melalui acara ini, imbuhnya, Pemkab Tuban menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan efisiensi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran melalui penerapan teknologi dan transparansi, sesuai amanat berbagai peraturan yang berlaku. Dengan penerapan Katalog Elektronik Versi 6, proses pengadaan diharapkan semakin modern, cepat, dan terintegrasi. (yavid Rahmat perwita/hei)

comments powered by Disqus