DMPTSP Tuban Gelar Tuban Investment Forum 2024, Bahas Hal Ini
- 13 November 2024 10:06
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 121
Tubankab – Pemerintah Kabupaten Tuban melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) menggelar Tuban Investment Forum di Hotel Wyndham Surabaya pada Rabu (13/11).
Forum ini mengangkat tema “Hilirisasi Petrochemical dan Agroindustri yang Berwawasan Lingkungan” sebagai langkah memperkuat komitmen Kabupaten Tuban dalam pengembangan industri berkelanjutan.
Dalam sambutannya, Kepala DPMPTSP Tuban, Endah Nurul Kumarijati, menegaskan pentingnya sektor penanaman modal sebagai pendorong utama pertumbuhan ekonomi daerah dan nasional. “Penanaman modal memegang peranan penting dalam mendorong kesejahteraan masyarakat. Salah satu langkah untuk mendukung keberhasilan investasi di Kabupaten Tuban adalah dengan memperkenalkan potensi unggulan daerah kepada calon investor agar tertarik menanamkan modalnya di wilayah Tuban,” ujarnya.
Dikatakan Endah—sapaan Kadis DMPTSP Tuban—acara ini diselenggarakan mengacu beberapa dasar hukum, di antaranya Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2007 tentang Penanaman Modal, serta Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 dan Peraturan BKPM Nomor 5 Tahun 2021 tentang Tata Cara Pengawasan Perizinan Berbasis Risiko.
“Sedangkan tujuan kegiatan adalah selain mempromosikan potensi investasi di Kabupaten Tuban, juga untuk meningkatkan realisasi investasi dan jumlah investor di wilayah Kabupaten Tuban,” tambahnya.
Diketahui, Sebanyak 100 undangan hadir dalam forum ini, terdiri dari unsur pelaku usaha, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Tuban, asosiasi bisnis, serta calon investor dari dalam dan luar negeri. Narasumber yang hadir meliputi perwakilan dari Sub Direktorat Pengembangan Promosi Kementerian Investasi dan Hilirisasi (BKPM), Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Jawa Timur, PT. Kawasan Industri Gresik, dan Bank Jatim.
Dalam acara ini, Pjs. Bupati Tuban, Dr. Agung Subagyo, S.STP., M.Si., menyerahkan penghargaan Laporan Kegiatan Penanaman Modal (LKPM) terbaik kepada sepuluh perusahaan yang telah berkontribusi besar dalam investasi di Kabupaten Tuban. Penghargaan ini diberikan kepada: PT. Semen Indonesia, PT. Tektotama Lingkungan Internusa, PT. SBI, PT. Pertamina Rosneft, PT. TPPI, PT. Anugrah Sakti Limbah Industri, PT. Pentawira, PT. Sinar Surya Alam, CV. Sinar Laut Abadi Tuban, PT. Semen Indonesia Logistik
Dalam forum bisnis tersebut, turut disampaikan materi dari berbagai narasumber, di antaranya: “Project Ready to Offer Kebijakan Pemerintah Pusat terhadap Peningkatan Investasi di Daerah” oleh Direktur Pengembangan Promosi Kementerian Investasi dan Hilirisasi (BKPM). Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Jawa Timur juga memaparkan “Strategi Pengembangan Investasi di Jawa Timur,” diikuti oleh Bank Jatim yang menyampaikan materi mengenai “Dukungan Perbankan Terhadap Kegiatan Investasi di Jawa Timur.” Sementara itu, PT. Kawasan Industri Tuban memberikan materi mengenai “Dukungan dalam Pengembangan Industri di Kabupaten Tuban”. (yavid rahmat perwita/hei)