Empat Peserta Asal Tuban Siap Harumkan Nama Jawa Timur di MTQ Nasional
- 08 September 2024 16:05
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 554
Tubankab – Dalam rangka Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) XXX tingkat nasional yang digelar di Samarinda, Kalimantan Timur mulai 6-16 September 2024, empat peserta andalan asal Kabupaten Tuban siap memberikan kontribusi bagi kontingen Jawa Timur. Mereka adalah Rofi'atun Muna pada cabang/golongan Qiro’at Sab’ah Mujawwad Putri; Jhohan Marscel R.S., Musabaqah Syarhil Qur'an Putra; Moh. Farid Fahruddin, Musabaqah Syarhil Qur'an Putra; dan Rizky Aria Fadly Sutrisno, MKQ Dekorasi Putra.
Para peserta ini sebelumnya telah mengikuti pembinaan intensif tahap XIV yang diadakan di Harris Hotel Conventions, Malang, dari tanggal 26 hingga 29 Agustus 2024. Program pembinaan tersebut diselenggarakan oleh Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur'an (LPTQ) Provinsi Jawa Timur.
Ketua LPTQ yang juga Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Dr. Ir. Budi Wiyana, M.Si saat dikonfirmasi, Minggu (08/09) berharap besar pada para peserta ini. Mereka diharapkan mampu berkontribusi dalam mempertahankan gelar juara umum yang berhasil diraih Jawa Timur pada MTQ XXIX di Banjarmasin tahun 2022. Kualitas dan kemampuan yang telah ditempa selama pembinaan diyakini akan menjadi kekuatan utama dalam persaingan di tingkat nasional.
Optimisme juga datang dari Penjabat Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, yang menegaskan bahwa Jawa Timur siap mempertahankan gelar juara umum pada MTQ XXX ini. Ia menggarisbawahi pentingnya strategi dan persiapan yang matang, serta berharap kafilah Jatim, termasuk peserta asal Tuban, bisa memberikan yang terbaik.
"Inshaallah, Jawa Timur siap mempertahankan juara umum. Saya ingin tahun ini semua peserta bisa tampil lebih baik lagi," ujar Adhy saat melepas kafilah MTQ Jatim di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis (05/09).
Pj. Gubernur Adhy juga menyampaikan pesan penting kepada para peserta agar senantiasa menjaga kesehatan fisik dan mental selama kompetisi, serta menjalin kekompakan di antara sesama peserta. Menurutnya, MTQ tidak hanya tentang meraih prestasi, tetapi juga membangun sumber daya manusia yang kuat secara spiritual.
Dengan dukungan penuh dari LPTQ Kabupaten Tuban dan Jatim serta doa dan dukungan masyarakat, para peserta asal Jatim diharapkan mampu mengukir prestasi di tingkat nasional dan membawa kebanggaan bagi Jawa Timur. (dadang bs/hei)