Jelang Pengukuhan, Ini yang Harus Dilakukan 74 Calon Paskibraka
- 14 August 2018 14:10
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 1812
Tubankab - Setelah melalui karantina dan serangkaian pelatihan di lapangan Kompi Senapan C 521 dan Alun-alun Kota Tuban, 74 calon paskibraka, hari ini menjalani gladi kotor dan bersih di Pendopo Krida Manunggal Tuban, guna mempersiapkan pengukuhan calon Paskibraka pada 15 Agustus besok malam.
Wachib Nurfinahar S. STP, selaku ketua panitia mengatakan bahwa sebelum gladi bersih hari ini dilaksanakan, 74 calon Paskibraka sempat mendapat pembekalan pada 10 Agustus kemarin di gedung Korpri Tuban.
Dalam pembekalan tersebut, dijelaskan Wachib, peserta mendapat berbagai macam materi dari berbagai narasumber, di antaranya dari Kapten ARM Ahmad Faqih, Danramil Tuban Kota dengan materi perang proksi (proxy war) dan pengenalan tata upacara bendera, dari Ir. H. Noor Nahar Hussein, wakil bupati (Wabup) Tuban dengan materi etika pergaulan dan manajemen kepemimpinan, dari Made Arjana, Kepala BNN Kabupaten Tuban dengan materi tentang bahaya narkoba dan pencegahannya, serta dari Kompol Teguh Priyo Wasono, Wakapolres Tuban dengan materi bahaya radikalisme, terorisme, dan pencegahannya.
Terkait gladi kotor dan bersih ini, dikatakan Wachib, dilaksanakan untuk persiapan jelang pengukuhan calon Paskibraka besok malam, khususnya terkait dengan posisi dan formasi calon Paskibraka ketika pengukuhan. Selain itu, pihaknya juga menghadirkan regu kor dari SMAN 1 Tuban. “Dan ketika acara penghayatan kebangsaan, kita iringi baca puisi dari SMAN 1 Tuban,” jelas Wachib kepada reporter tubankab.gog.id, Selasa (14/08).
Sementara pada Kamis (16/08) malam, sebelum upacara peringatan HUT RI ke-73 dilaksanakan, Wachib menyampaikan bahwa pada hari itu, akan digunakan sebagai hari tenang. “Serta kita isi dengan evaluasi dan pemantapan, agar lancar semuanya,” tambah Wachib.
Ia berharap, agar upacara peringatan HUT RI ke-73 Jumat besok, dapat berjalan lancar dan sesuai dengan apa yang diharapkan. “Semoga anak-anak sehat, kuat, dan bisa melaksanakan tugas dengan baik,” pungkasnya.
Perlu diketahui, pada acara pengukuhan calon Paskibraka besok malam, dijadwalkan akan berlangsung pada pukul 19.30 dan bertempat di Pendopo Krida Manunggal Tuban. Kegiatan ini, rencananya juga akan dihadri oleh Bupati Tuban, H. Fathul Huda, sebagai pembina acara. (tauviqurrahman/hei).