JIKA PELAYANAN PUBLIK INGIN BERKULITAS, SKPD HARUS PUNYA INOVASI
- 30 November 2016 13:42
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 491
Tubankab - Pemkab Tuban terus berupaya menggalakkan program “One Innovation One Agency". Upaya ini ditempuh guna meningkatkan pelayanan publik di lingkungan Pemkab Tuban.
“Program ini sebagai langkah inovasi yang harus dimiliki oleh setiap SKPD agar pelayanan publik bisa bertambah baik,’’ kata Hari Sunarno, Kabag Organisasi dan Tata Kelola Pemkab Tuban, saat memberikan sambutan dalam acara Sosialisasi Inovasi Pelayanan Publik yang berlangsung di Gedung Korpri, Tuban, Rabu (30/11).
Hari menyampaikan, maksud diadakannya kegiatan tersebut untuk membangun pemahaman yang sama dalam melaksanakan berbagai kebijakan, sehingga dapat berjalan secara sinergi.
Lebih jauh ia menjelaskan, kegiatan ini juga untuk mendorong meningkatkan unit kerja pelayanan publik dalam perbaikan dan peningkatan kualitas pelayanan. Tujuannya, ujar Hari, agar peserta nantinya bisa menyusun langkah-langkah inovasi, dan dapat mempercepat pelayanan publik melalui One Innovation One Agency, sebagai langkah wajib bagi setiap SKPD.
Hari menambahkan, kompetisi langkah inovasi dalam pelayanan publik yang dilakukan oleh Pemkab Tuban telah membuahkan hasil. Pada 2014, menurutnya, Kabupaten Tuban melalui SMPN 2 Rengel telah meraih penghargaan TOP 99 nasional. Kemudian pada 2016 juga meraih penghargaan TOP 99 nasional melalui progam “Langit Biru” SMPN 3 Tuban.
Hingga saat ini, sudah ada 26 SKPD yang sudah melaporkan langkah program inovasi kepada Bupati Tuban H. Fathul Huda yang seluruhnya rencananya akan mengikuti kompetisi inovasi pelayanan publik di tingkat nasional dan diharapkan bisa berprestasi meraih penghargaan TOP 99 tahun 2017.
Kegiatan sosialisasi ini menghadirkan seluruh Kepala SKPD dan jajaran, instansi vertikal di lingkungan Pemkab Tuban. (nul/hei)