Karnaval Meriah di Kelurahan Karangsari Disambut Antusiasme Warga
- 20 August 2024 14:11
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 180
Tubankab - Dalam rangka memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia, berbagai kegiatan dilaksanakan di berbagai tempat, termasuk di Kelurahan Karangsari, Kecamatan Tuban, Minggu(18/08).
Karnaval yang digelar di tempat tersebut disambut dengan antusiasme oleh warga. Acara ini dimulai pukul 13.30 WIB dan dihadiri oleh Camat Tuban bersama Forkopimka Tuban yang sekaligus memberangkatkan karnaval.
Dikonfirmasi, Selasa (20/08) Lurah Karangsari, Dani Pramudita Kusuma, S.STP menyebutkan karnaval tahun ini terasa lebih istimewa dengan kolaborasi antara Kelurahan Karangsari dan instansi lainnya, seperti sekolah Madrasah Tsanawiyah (MTS) Negeri 1 Tuban yang menampilkan drumband.
"Selain itu, tiap Rukun Tetangga (RT) juga diberi kesempatan untuk menunjukkan karya-karya luar biasa mereka," jelasnya.
Dari 11 RT yang ada di Kelurahan Karangsari, 10 RT ikut berpartisipasi dalam karnaval kali ini. Total peserta mencapai lebih dari 1.000 orang. Tema yang diusung dalam karnaval ini adalah "Kebudayaan dan Perjuangan," yang dipilih untuk menekankan pentingnya melestarikan warisan budaya dan semangat perjuangan bangsa Indonesia.
Penonton yang hadir pun sangat antusias, memberikan dukungan penuh kepada para peserta. Dani menyebut acara ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga memupuk rasa cinta tanah air dan kebudayaan di kalangan masyarakat.
"Selain itu, karnaval ini juga berperan sebagai wadah untuk mempererat relasi sosial antarwarga, menjadikan momen ini sebagai ajang silaturahmi," ungkapnya.
Terlihat para peserta menampilkan berbagai tema menarik, seperti masa perjuangan, pakaian adat budaya nusantara serta kostum unik lainnya.
Dani menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi kepada semua peserta dan penonton yang telah turut memeriahkan dan menyukseskan acara ini. "Harapannya, karnaval ini dapat terus diadakan setiap tahun sebagai bagian dari upaya melestarikan kebudayaan dan memperkuat persatuan di tengah Masyarakat," pungkasnya. (dadang bs/hei)