Foto : Wabup Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si saat memberikan keterangan pers kepada awak media. (chusnul)

Kasus Covid-19 Didominasi Cluster Pasar, Ini Sikap Pemkab

Tubankab - Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Tuban telah memperketat pengawasan di pasar, menyusul semakin banyaknya kasus positif Covid-19 yang didominasi cluster pasar.

Pengawasan tersebut meliputi pedagang dan pembeli, dengan cara selalu mengimbau agar mereka taat protokol kesehatan selama keluar masuk pasar.

Wakil Bupati Tuban, Ir. H. Noor Nahar Hussein, M.Si, menyampaikan jumlah kasus positif 40 orang di Kabupaten Tuban didominasi cluster pasar.

"13 kasus positif di antaranya dari Pasar Tambakboyo, selain itu juga beberapa dari Pasar Bongkaran Tuban, Pasar Bojonegoro dan Pasar Babat," tandas Wabup di halaman Pemkab Tuban, Rabu (27/05).

Oleh karena itu, pihaknya akan menindaklanjutinya dengan terus berupaya melakukan pengawasan serius di pasar-pasar lainnya yang berpotensi adanya kerumunan orang.

"Kita juga akan lakukan rapid test ulang di pasar. Karena rapid test selama ini terbatas," imbuh Wabup Tuban dua periode ini.

Pihaknya berharap, agar pedagang dan pembeli selalu mentaati protokol kesehatan. "Keluar masuk pasar, pedagang dan pembeli wajib memakai masker," pintanya.

Jika tidak, pihaknya tidak segan-segan akan menutup lapak penjual jika tidak mengindahkan Perbup Nomor 19 Tahun 2020 tentang Wajib Memakai Masker.

"Itu juga untuk kebaikan mereka sendiri, jadi tolong perhatikan pentingnya memakai masker dan jaga jarak aman (physical distancing)," tegasnya.

Hal itu, lanjut Wabup, sebagai upaya tim Gugus Tugas Covid-19 agar kasus positif tidak bertambah lagi. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus