Foto : Suasana kegiatan belajar mengajar di SMPN 4 Tuban pasca pembangunan ruang kelas. (mct)

Kegembiraan Para Siswa SMPN 4 Tuban Pasca ruang Kelas Mereka yang Rusak Dibangun Kembali

Tubankab - Siswa-siswi SMP Negeri 4 Tuban tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya, ketika dua ruang kelas yang dulu rusak parah, telah selesai dibangun.

Saif Azzam dan Siti Aimatul, keduanya siswa kelas 8 SMPN 4 Tuban mengungkapkan, suka cita mereka setelah mendapatkan kelas baru yang nyaman. 

“Dulu sangat tidak nyaman, sudah reot takut roboh, jadi tidak tenang belajar di dalam kelas,” ungkap mereka bersautan kepada reporter Diskominfo-SP, Rabu (14/09). 

Diketahui,  SMPN 4 Tuban memang banyak ruang kelas yang membutuhkan renovasi segera. Di tahun 2022 Pemerintah Kabupaten Tuban melalui APBD memberikan bantuan pembangunan dua ruang kelas.

Kepala Sekolah SPMN 4 Tuban Widiyatmiko membenarkan hal tersebut. Dua ruang kelas baru telah selesai dibangun akhir 2022 lalu, dan telah digunakan. “Alhamdulillah sudah jadi, dan sudah digunakan. Kami sangat bersyukur anak-anak bisa belajar dengan nyaman,” katanya. 

Tak hanya tahun 2022, Widiyatmiko mengatakan, di tahun 2023 Sekolah Adiwiyata Mandiri ini, juga kembali mendapatkan bantuan pembangunan dua ruang kelas baru. “Ini akan dibangun dua lagi,” imbuhnya.

Widiyatmiko berterima kasih kepada Pemkab Tuban yang telah memberikan perhatian serius terhadap pendidikan, salah satunya dengan memperbaiki sarana dan prasarana untuk mencetak SDM unggul. 

Ia mengakui, peran infrastruktur sangat vital dalam pertumbuhan kualitas sumber daya manusia, kemajuan bangsa serta pertumbuhan ekonomi. “SDM yang unggul, akan menciptakan pertumbuhan ekonomi, serta peradaban yang lebih baik,” tutupnya. (nurul jamilah/hei)

comments powered by Disqus