KOMPETENSI PEMBANGUNAN, PEMKAB TUBAN SIAPKAN MANUVER

Tubankab - Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Hussain, memberikan pengarahan tentang persiapan pelaksanaan pemerintahan dan pembangunan tahun 2017, kepada seluruh asisten, staf ahli, serta para pimpinan SKPD di Pendopo Krido Manunggal Tuban, Selasa (03/01).

“Tahun 2017 merupakan tahun penting, sebab menjadi tahun pertama implementasi dari rancangan pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) 2017, serta SOTK Organisasi Pemerintahan Daerah yang baru,’’ kata Wabup memberikan arahan.

Wabup juga mengatakan, saat ini kompetensi pembangunan antar daerah menunjukan persaingan yang cukup ketat, untuk itu Pemkab Tuban harus menyiapkan manuver yang lebih cepat, serta efektif agar tidak kalah dengan daerah lain.

“Semua program dan rencana pelaksanaan harus dipercepat, semua potensi harus terkoordinasi untuk bisa mencapai tujuan, sesuai dengan visi dan misi yang ada,’’ sarannya.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Noor Nahar Hussain juga meminta, agar semua SKPD, camat, serta bagian sekretariat daerah untuk memiliki road map rencana program kerja tahun 2017.

Wabup Noor Nahar menargetkan, dalam satu bulan ini sebelum 31 Januari, rood map tersebut harus selesai. Hal tersebut diperlukan, agar semua program yang dibuat oleh masing-masing SKPD dapat sejalan dan terintegrasi satu dengan lainnya, serta dapat dijalankan pada Februari 2017.

Diharapkan, dokumen road map tersebut dapat menginterpretasikan perjalanan pemerintahan dalam satu tahun mendatang. (mil/hei)

comments powered by Disqus