Foto : Hasil tangkapan ular tim Damkar yang diamankan ke dalam kandang. (ist)

Pergantian Musim, Damkar Tuban Evakuasi 4 Ular Sepekan

Tubankab - Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Kabupaten Tuban, dalam sepekan ini, sering mendapat laporan untuk mengamankan ular yang masuk di rumah warga.

Tercatat, pada Senin kemarin hingga saat ini, Rabu 29 November 2023, Tim Damkar Tuban sudah berhasil mengevakuasi empat ular besar jenis phyton dari empat lokasi berbeda, masing-masing di wilayah Kecamatan Kerek, Kecamatan Singgahan, Kecamatan Rengel, dan Kecamatan Tuban Kota. Dua di antaranya menyelinap masuk rumah warga melalui celah atap.

Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP dan Damkar Tuban, Sutaji menyampaikan, pada hari Senin kemarin, petugas Damkar Tuban mengevakuasi empat ekor ular jenis sanca dengan bobot dan panjang yang berbeda.

Ular pertama, kata Sutaji, ditemukan di Desa Rengel, tepatnya di kandang ayam di belakang rumah warga. Ular kedua ditemukan di Desa Karanglo, Kecamatan Kerek. Tepatnya di pekarangan belakang rumah warga. Sementara ular ketiga ditemukan di Desa Mulyoagung, Kecamatan Singgahan. “Ular sepanjang 2,5 meter itu berada di atap dapur rumah warga,’’ ujar Sutaji, Rabu (29/11).

Terakhir, ular ditemukan di atas kamar mandi warga Kelurahan Kebonsari. Pemilik rumah tahu ada ular saat ia masuk ke kamar mandi dan melihat ke arah atas. Di sana, terdapat seekor ular berukuran jumbo dengan panjang 3 meteran. Tak ada korban saat evakuasi keempat ular.

Menurut mantan Camat Bancar ini, beberapa hari  saat masa peralihan musim, ada peningkatan laporan gangguan hewan buas seperti ular yang masuk ke pemukiman. Hal tersebut biasanya disebabkan banyak hewan yang mencari makan dan perlindungan saat turun hujan.

“Jika saat hujan, udara cenderung lebih dingin. Sehingga beberapa hewan liar, seperti ular mencari tempat yang lebih hangat seperti di dalam rumah,’’ pungkasnya. (achmad choirudin/hei)

comments powered by Disqus