Perhutani Tuban Terima Kunjungan TK Terpadu El Yamien
- 19 January 2024 15:10
- Yolency
- Umum,
- 303
Tubankab - Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Tuban menerima kunjungan siswa siswi dari Taman Kanak Kanak (TK) Terpadu El Yamien Jl. Hayam Wuruk, Bejagung, Semanding, Tuban, di halaman Perhutani setempat.
Administratur Perhutani KPH Tuban, Bayu Nugroho saat dikonfirmasi menyampaikan, kunjungan ini dalam rangka kegiatan belajar mengenal hutan, menanam pohon dengan cara yang benar dan menjaga kelestarian hutan.
"Ada sekitar 100 siswa siswi TK Terpadu El Yamien didampingi 6 guru pendamping mengikuti penjelasan teori dan praktik cara menanam pohon yang benar," ujarnya, Jumat (19/01).
Bukan hanya itu, kata Bayu, kegiatan yang didampingi tim Humas KPH Tuban juga menjelaskan manfaat hutan, cara menjaga kelestarian hutan dengan disertai praktik menanam pohon yang langsung dilakukan oleh para siswa.
"Perhutani KPH Tuban terbuka untuk siapa pun yang akan belajar dan mengenal hutan sebagai bahan edukasi, terutama di kalangan pelajar sebagai generasi penerus bangsa," ungkapnya.
Sebab, menurutnya, mengenal hutan dan manfaatnya sangat baik, jika dilakukan sejak usia dini. Sebab akan menjadi pengetahuan yang berguna untuk mereka di masa selanjutnya.
Guru pendamping TK Terpadu El Yamien, Eka menyampaikan terima kasih atas edukasi menanam, merawat pohon dan menjaga kelestarian hutan yang sudah disampaikan petugas Perhutani Tuban.
"Ini akan menjadi pengalaman sekaligus pelajaran yang sangat berharga untuk anak didik kami," timpalnya.
Ia berharap, semoga kegiatan ini membawa dampak positif berupa rasa tanggung jawab dan peduli terhadap kelestarian hutan sebagai pilar kehidupan semua makhluk. (chusnul huda/hei)