PERINGATI HARI JADI, GELAR FESTIVAL MAKANAN KHAS
- 11 October 2016 13:36
- Erina Letivina
- Kegiatan Pemerintahan,
- 421
Tubankab - Dalam rangka memperingati hari jadi ke 71 Provinsi Jawa Timur, Badan Pelaksana Penyuluh Ketahanan Pangan (BP2KP) Bakorwil Bojonegoro menggelar Festival Makanan Khas Daerah Kabupaten atau Kota se Bakorwil Bojonegoro, yang dilaksanakan di Pendapa Krida Manunggal Tuban, Selasa (11/10).
Dalam Festival tersebut, diselenggarakan pula lomba makanan khas daerah, yang diikuti oleh delapan kabupaten atau kota Bakorwil Bojonegoro, diantaranya Tuban, Lamongan, Jombang, Kediri, Bojonegoro, dan Mojokerto.
PLT BP2KP Kabupaten Tuban Gaguk Sudarmo saat dikonfirmasi mengatakan, adanya festival serta lomba makanan khas se Bakorwil Bojonegoro tersebut bertujuan untuk mempromosikan makanan khas daerah.
“Kami harap makanan khas daerah dapat dinikmati semua kalangan masyarakat,’’ PLT BP2KP Kabupaten Tuban Gaguk Sudarmo kepada reporter tubankab di sela-sela acara.
Dalam acara tersebut, terdapat delapan stan makanan yang masing- masing adalah perwakilan dari Tim Penggerak PKK Kabupaten atau kota se Bakorwil Bojonegoro.
Adapun juri dari lomba tersebut adalah, BP2KB Provinsi, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi, Akademi Gizi Surabaya, serta perwakilan dari sekolah perhotelan surabaya. (mil/hei)