Peringati HUT ke-22, Baznas Tuban Gelar Khataman Alquran dan Santunan
- 17 January 2023 19:03
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 295
Tubankab - Baznas Kabupaten Tuban turut serta memeriahkan HUT Baznas ke-22. Tepat pada HUT-nya, yakni 17 Januari, Baznas menggelar acara khataman Alquran dan santunan yatim-duafa (Selasa, 17/01).
Ketua Baznas Kabupaten Tuban, Ir. Agus Suryanto, MM., M.Agr, menyampaikan bahwa acara HUT Baznas tahun ini dikoordinir dari Pusat.
"Secara nasional, Baznas Pusat menargetkan 1.000 kali khatam Alquran dan santunan untuk 2.200 anak dalam acara peringatan HUT tahun ini," ungkap Agus.
Dari target nasional itu, Baznas Kabupaten Tuban mendukung dengan menggelar khataman dan santunan yatim-dhuafa di kantor Baznas Kabupaten Tuban.
"Potensi zakat, infak dan sedekah di Kabupaten Tuban cukup tinggi. Namun, realisasinya masih rendah. Semoga dengan peringatan HUT Baznas ke-22 ini menjadi tonggak kebangkitan zakat di Kabupaten Tuban," harapnya. (*/hei)