Foto : Kelurahan Karang, Kecamatan Semanding saat gelar sosialiasi wawasan kebangsaan. (dadang)

Perkuat Persatuan dan Nasionalisme, Kelurahan Karang Gelar Sosialisasi Wawasan Kebangsaan

Tubankab – Kelurahan Karang, Kecamatan Semanding menggelar sosialiasi wawasan kebangsaan di kantor kelurahan setempat, Selasa (10/09).

Kegiatan tersebut sebagai bagian dari rangkaian kegiatan pemberdayaan masyarakat, yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat tentang pentingnya nilai-nilai kebangsaan.

"Kegiatan ini bertujuan memperkuat persatuan, rasa nasionalisme, dan tanggung jawab warga negara dalam menjaga keutuhan bangsa Indonesia," jelas Lurah Kelurahan Karang, Achmad Sofyan Rahmansyah, SH, MM.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Tuban, Drs. Yudi Irwanto, MM., Sekretaris Kecamatan Semanding, Dwi Putri Novianie, SSTP, MM., serta sejumlah undangan lainnya, termasuk Babinkamtibmas dan Babinsa Kelurahan Karang, serta Ketua Kelompok Masyarakat (Pokmas) Karta selaku pelaksana kegiatan.

Adapun peserta sosialisasi berasal dari berbagai elemen masyarakat Kelurahan Karang, seperti tokoh agama (toga), tokoh masyarakat (tomas), anggota Karang Taruna, PKK, serta perwakilan RT dan RW.

Achmad Sofyan Rahmansyah menyampaikan harapannya agar sosialisasi ini dapat memperkuat rasa cinta dan kebanggaan terhadap Tanah Air, meningkatkan persatuan dan kesatuan, serta mempererat hubungan antarwarga.

"Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan dapat mengurangi potensi konflik sosial dan perpecahan di masyarakat, serta meningkatkan partisipasi warga dalam kegiatan yang mendukung kemajuan bangsa dan negara," ujarnya.

Melalui kegiatan ini pula, diharapkan masyarakat semakin sadar akan peran penting mereka dalam menjaga harmoni dan kerukunan sosial demi terwujudnya persatuan yang kokoh di lingkungan Kelurahan Karang. (dadang bs/hei)

comments powered by Disqus