Foto : Rapat Finalisasi Jelang Puncak HUT Satpol PP, Damkar dan Satlinmas Se- Provinsi Jatim di Kabupaten Tuban. (chusnul)

Satpol PP, Damkar dan Satlinmas se-Provinsi Jatim Gelar Rapat, Ini yang Dibahas

Tubankab - Jelang puncak Hari Ulang Tahun ke-73 Satpol PP, ke-61 Satlinmas dan ke-104 Damkar, Satpol PP Provinsi Jatim menggelar rapat finalisasi bersama Kasatpol PP dan Damkar se-Jawa Timur, di lantai 3 ruang RH. Ronggolawe Tuban, Selasa (28/02).

Kasatpol PP Provinsi Jatim, Muhammad Hadi Wawan Guntoro dalam keterangannya usai rapat menyampaikan, ini adalah program Ibu Gubernur Jatim yang komitmen bahwa Trantibum di Jawa Timur harus baik, sehingga acara ini harus di-support.

"Untuk itu, momentum HUT ini dimanfaatkan untuk konsolidasi se-Jawa Timur kumpul di Kabupaten Tuban," ungkap Hadi.

Dikatakan dia, pada momen HUT ini juga ada poin-poin narasi yang akan disampaikan, di antaranya mematangkan momen Pemilu 2024, men-support bagaimana penanggulangan bencana, dan kaitannya dengan ketenteraman dan ketertiban umum (Trantibum).

"Ini persiapannya sudah 80 persen, karena persiapan masing-masing daerah yang terpenting. Kalau untuk panitia lokal Tuban sepertinya sudah siap dan dipersiapkan oleh Mas Bupati dan jajaran,"  terangnya.

Sementara itu, Kasatpol PP dan Damkar Tuban, Gunadi menambahkan, rapat finalisasi ini membahas agenda yang perlu dikoordinasikan dalam puncak HUT nanti.

"Kita clear-kan agenda selama 2 hari nanti seperti apa, yaitu tanggal 7 dan 8 Maret nanti," timpalnya.

Dari pengakuan Gunadi, pada hari pertama tanggal 7 Maret, agenda pagi, yaitu kirab bendera dari seluruh kabupaten/kota se-Jawa Timur dan jalan sehat.

"Hari pertama itu juga kita tampilkan hiburan untuk masyarakat, yaitu drumband dan barongsai pagi harinya," kata mantan Kadishub Tuban itu.

Selain itu, ia sampaikan untuk siangnya ada gladi bersih, dilanjut ziarah ke makam Sunan Bonang, kemudian sore harinya menikmati suasana sunset di Pantai Boom.

"Kita juga menawarkan dan mempromosikan Pantai Boom yang sekarang lebih dikenal wisata keluarga," sambungnya.

Sehingga, harapannya seluruh Satpol PP, Damkar dan Linmas se-Jawa Timur dapat menikmati keindahan sore sambil melihat sunset dari Pantai Boom.

"Untuk malam harinya gala dinner atau ramah tamah bersama Mas Bupati dan Forkopimda," kata Gunadi.

Untuk hari kedua tanggal 8 Maret, ia sampaikan juga merupakan puncak pelaksanaan upacara yang rencananya dihadiri Ibu Gubernur Jawa Timur.

Seperti umumnya upacara nanti, akan diawali dengan pemberian santunan, tari-tarian dan setelah upacara ada lomba defile dan tari kolosal Jandor.

"Setelah itu, kita juga sajikan gunungan Tape Tawaran, dengan makan tape bersama dalam 7 gunungan tape yang akan dipersiapkan," katanya.

Harapannya, kehadiran Satpol PP, Damkar dan Satlinmas dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat. Dan dengan acara puncak HUT ini dapat menjadi semangat dan motivasi untuk mewujudkan Jawa Timur lebih tertib, aman dan masuknya investasi.

"Diharapkan masyarakat juga memahami kehadiran kami selama ini bukan pada ranah yang menakutkan, tapi  dirasakan manfaatnya," pungkasnya.

Puncak HUT yang bertepatan sebagai tuan rumah di Kabupaten Tuban ini, rencananya akan dihadiri sedikitnya 3.500 Satpol PP, Damkar dan Satlinmas se-Jawa Timur yang acaranya dipusatkan di Alun-alun Tuban pada 7-8 Maret 2023. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus