SEKDA BUDI : UBAH STRATEGI PEMBANGUNAN KESEHATAN

Tubankab - Pemkab Tuban ingin memperkuat pembangunan bidang kesehatan, karena selain pendidikan, dan infrastruktur, bidang kesehatan merupakan salah satu bidang prioritas strategi pembangunan jangka menengah daerah.

Hal itu disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban Dr. Ir. Budi Wiyana, M.Si. saat membuka acara Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat (Gema Cermat) di Resto Kayu Manis Tuban, Selasa (09/05).

Menurut Budi, saat ini telah dilakukan perubahan strategi pembangunan di bidang kesehatan, yang dulunya lebih didominasi oleh sarana dan prasarana, sekarang menuju ke arah promotif dan preventif.

“Kita lakukan perubahan strategi, sehingga Program Indonesia Sehat (PIS) benar-benar terwujud,” imbuh Budi.

Lebih jauh Budi juga meminta agar Dinkes Tuban memperhatikan masyarakat secara umum, karena untuk menuju PIS harus dimulai dari kabupaten terlebih dahulu, sehingga indikator-indikator yang ada mampu mempengaruhi kesehatan masyarakat dalam 5 tahun ke depan.

Budi menjelaskan, kegiatan Gema Cermat yang nantinya ada fasilitator, motivator, dan lain sebagainya akan sangat membantu dari segi kualitas, sedangkan dari segi kuantitas bisa digerakkan secara masal. “Pengetahuan masyarakat tentang penggunaan obat tersebut akan semakin lengkap dengan acara semacam ini,” imbuhnya.

Sekda juga meminta kepada ibu-ibu yang sudah terwadahi dalam beberapa organisasi kewanitaan, agar bisa menjalin kerjasama dengan dinkes untuk mempromosikan program-programnya.

“Teman-teman bisa mengkondisikan agar menggalakkan kegiatan pendukung Gema Cermat,” pinta Budi. (nng/hei)

comments powered by Disqus