Seminar Energi Nasional dan Kepemudaan, Sekda : Kami Harap Ada Masukan Dari Akademisi
- 02 February 2023 16:23
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 664
Tubankab - Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Budi Wiyana menjadi keynote speaker pada kegiatan Seminar Energi Nasional dan Kepemudaan, yang diselenggarakan oleh Federasi Serikat Pekerja Pertamina Bersatu ( FSPBB ) dengan Unirow Tuban, di gedung Rektorat lantai 2 kampus setempat, Kamis (02/02).
Dalam acara tersebut, Sekda Budi Wiyana menekankan tentang beberapa hal yang menyangkut pembangunan proyek strategis nasional di Kabupaten Tuban, seperti kilang minyak Pertamina Rosneft.
Menurutnya, kegiatan seminar tersebut cukup bagus dan membantu kesiapan Pemkab Tuban maupun pihak lain dalam rangka menyukseskan pembangunan proyek startegis nasional, khususnya kilang minyak Rosneft dan Petrokimia.
“Kami berharap ada masukan dari akademisi pada seminar tersebut yang bisa semakin memperlancar persiapan pembangunan kilang Tuban,’’ terangnya.
Ditambahkan, selama ini, Pemkab, Pertamina dan stake holder terus mempersiapkan kelancaran pembangunan kilang Tuban. Mulai dari proses pengadaan lahan dengan dinamika yang luar biasa, hingga nanti pada tahap operasional yang diharapkan mampu memberi multiplier effect positif bagi masyarakat di Kabupaten Tuban.
Budi Wiyana menjelaskan, perlu persiapan panjang untuk menyiapkan naker lokal yang nantinya bisa bekerja di Pertamina Rosneft saat sudah mulai beroperasi atau produksi. Artinya, lanjut Sekda, kaitan kualifikasi dan keahlian khusus perlu disiapkan mulai sekarang.
“Sehingga naker lokal bisa ikut ambil bagian dalam proyek kilang Pertamina Rosneft,’’ tuturnya.
Beberapa program yang sudah dilakukan Pemkab untuk menyiapkan SDM tersebut di antaranya adalah memberikan beasiswa untuk pelajar di sekolah Migas Cepu. Termasuk pula infrastruktur pendukung lainnya.
Sekda berharap seminar ini tidak berlalu saja. Nanti ada poin dan masukan yang bisa disinergiskan dan dikolaborasikan dengan Pemkab Tuban untuk kemajuan bersama.
Budi Wiyana menyampaikan juga bahwa Mas bupati antusias dengan program Unirow yang nantinya menjadi bagian untuk optimalisasi persiapan mega proyek kilang Pertamina Rosneft.
Sementara itu, Rektor Unirow Tuban, Supiana Dian Nurcahyani menginformasikan bahwa seminar tersebut merupakan salah satu agenda akademik yang bekerja sama dengan instansi pekerja.
Tujuannya, ujar Dian, untuk membekali mahasiswa sejak dini agar SDM-nya mampu bersaing, baik hard skill maupun soft skill. “Sehingga diharapkan mahasiswa bisa mengambil peran dalam proyek strategis nasional, seperti mega proyek kilang minyak Pertamina Rosneft,’’ ujarnya.
Selain itu, diharapkan pula seminar hari ini mampu memunculkan naskah akademik yang bisa menjadi masukan bagi Pemkab maupun Pemerintah pusat dalam suksesi pembangunan proyek strategis nasional di Kabupaten Tuban. (achmad choirudin/hei)