Si Mas Ganteng, Solusi Nyata Transportasi Aman dan Nyaman di Tuban
- 28 April 2025 10:37
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 134
Tubankab – Sejak kehadiran layanan transportasi "Si Mas Ganteng" yang disiapkan Pemerintah Kabupaten Tuban, banyak warga merasakan perubahan besar, salah satunya Intikah, seorang PNS di Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Tuban.
Setiap hari, Intikah menggunakan Bus Si Mas Ganteng rute 13 yang melayani trayek Bulu–Tuban. Ia berangkat bersama rekan-rekannya dari Dinkes P2KB, Bappeda, Diskopumdag, rumah sakit, serta anak-anak sekolah dari SMPN 1 Bancar, SMA dan SMK Tambakboyo, SMP dan SMA di Jenu, hingga karyawan PT Jala Silica, perbankan, kampus IIKNU, SLB di Tuban dan lainnya.
Saat pulang, jumlah penumpang bertambah dengan siswa dari MAN dan beberapa sekolah di pusat Kota Tuban. Setiap hari, armada selalu dipadati penumpang.
Sebelum adanya Bus Si Mas Ganteng, perjalanan perempuan yang berprofesi sebagai bidan ke tempat kerja memakan banyak waktu dan energi.
"Dulu saya harus parkir motor di Layur Bulu, lanjut naik bus atau colt dengan jadwal yang tidak pasti. Dari Bulu ke Tuban, turun di Manunggal Kidul, ambil motor di parkiran, baru ke kantor di Jl. Brawijaya. Kalau pulang, harus menunggu bus yang kadang bisa sampai dua jam. Pernah juga jam 11 malam baru sampai rumah karena dioper-oper," kenangnya, Senin (28/04).
Selama hampir lima tahun menjalani perjalanan tidak menentu itu, kehadiran Si Mas Ganteng terasa menjadi solusi nyata.
"Sekarang semuanya jauh lebih efisien. Hemat biaya, waktu lebih teratur, dan rutenya langsung tanpa harus memutar-mutar lagi. Ada feeder yang mengantar langsung dari terminal baru ke kantor, begitu pula sebaliknya saat pulang," ujar Intikah.
Tidak hanya soal efisiensi, kenyamanan armada juga menjadi nilai lebih. Bus yang digunakan bersih, ber-AC, dilengkapi musik, dan didukung kru yang ramah serta profesional, menambah kenyamanan selama perjalanan.
Sebagai pengguna setia, Intikah berharap ke depan jumlah armada dapat ditambah untuk mengakomodasi tingginya minat masyarakat.
"Kami berharap jumlah armada bisa ditambah, supaya pelayanan semakin optimal dan semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya," harapnya.
Melalui kehadiran Si Mas Ganteng, Pemkab Tuban dinilai berhasil menghadirkan transportasi publik yang elegan, aman, nyaman, dan terintegrasi bagi warganya. (dadang bs/hei)