Sosialisasi Keamanan Pangan, Mami Lestari : Ajak Masyarakat Untuk Olah Makanan yang Bebas Dari Pencemaran
- 24 May 2023 14:21
- Heri S
- Umum,
- 1005
Tubankab - Pokja 3 TP PKK Kabupaten Tuban menggelar Sosialisasi Keamanan Pangan yang diikuti seluruh perwakilan Kader TP PKK dari 20 kecamatan di Kabupaten Tuban, di ruang rapat lantai satu Gedung Pemkab Tuban, Rabu (24/05).
Kegiatan sosialisasi ini menghadirkan narasumber dari Dinkes P2KB Tuban. Selain itu, hadir pula Ketua TP PKK Pemkab Tuban, Hart Novembria Susetyowati Agung Tri Wibowo.
Ketua Pokja 3 Bidang Ketahanan Pangan TP PKK Kabupaten Tuban, Mami Lestari dalam laporannya menyampaikan, tujuan sosialisasi tersebut adalah mengajak masyarakat untuk mengolah makanan yang bebas dari pencemaran kimia, fisik dan benda asing yang membayakan kesehatan.
Selain itu, sambung Mami, untuk meningkatkan kompetensi kader keamanan pangan mulai dari atas sampai bawah hingga di tingkat kelurahan atau desa. Termasuk meningkatkan kualitas SDM yang mengolah pangan, sehingga tidak ada pencemaran pada makanan.
“Tujuan lainnya, memberikan pemahaman dan kesadaran pada produsen pangan untuk memproduksi makanan yang aman dan bermutu, sehingga bisa meminimalisir terjadinya keracunan pangan pada konsumen,’’ terangnya.
Di samping itu, lanjut Mami, untuk mengetahui dan memahami, serta mampu menyediakan pangan yang bermutu sekaligus aman bagi keluarga, khususnya dalam pemenuhan pangan B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman).
“Para peserta diharapkan mampu meneruskan sosialisasi dan menjadi kader keamanan pangan di wilayah masing masing,’’ katanya.
Sementara itu, Ketua TP PKK Pemkab Tuban, Ibu Hart Novembria Susetyowati Agung Tri Wibowo berpesan kepada seluruh kader yang hadir untuk meneruskan sosialisasi keamanan pangan ini ke wilayah masing-masing hingga ke desa-desa atau kelurahan.
Alasannya, lanjut Novi sapaan akarabnya, keamanan pangan adalah faktor penting yang mendukung kesehatan manusia. Khususunya, bagi anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.
Novi yang juga Kabid Sarana Pertanian pada DKP2P Tuban ini menambahkan, selain bisa menyosialisasikan, Kader TP PKK diharapkan pula menjadi pengawas sekaligus pemantau makanan sehat di wilayah mereka masing-masing.
“Untuk itu, dalam kegiatan sosialisasi ini juga dilaksanakan praktik uji kesehatan pangan secara mudah. Sehingga bisa ditularkan sekaligus dipraktikan ke wilayah masing-masing,’’ tutupnya. (achmad choirudin/hei)