SUMBER DAYA ALAM TUBAN JADI POTENSI DAYA TARIK WISATA
- 05 March 2017 13:04
- Heri S
- Kegiatan Pemerintahan,
- 7735
Tubankab - Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Tuban Drs. Sulistiyadi, MM mengatakan, Kabupaten Tuban sangat kaya akan potensi sumber daya alam produk unggulan, aneka kuliner, serta seni dan budaya. Hal tersebut mampu menjadi potensi daya tarik wisata yang akan terus digali.
“Bila semua itu dilestarikan dan dikembangkan, Kabupaten Tuban bisa menjadi daerah tujuan wisata yang potensial, sekaligus meningkatkan ekonomi masyarakat,’’ terang Sulistiyadi saat memberi sambutan di acara Pemilihan Duta Tari Kabupaten Tuban 2017, di kawasan wisata Goa Akbar Tuban, Minggu (05/03).
Menurutnya, sampai 2016 jumlah wisatawan yang masuk di Tuban sebanyak 5.108.680. Jumlah tersebut meningkat 7,4 persen dari tahun sebelumnya. Hal ini bukan merupakan sesuatu yang ganjil mengingat Tuban memiliki sejarah panjang di nusantara.
“Tuban pernah menjadi syahbandar internasional, sekaligus pintu masuk penyebaran agama Islam, sehingga Tuban kaya akan budaya, baik budaya yang diperoleh melalui proses akulturasi maupun budaya asli,’’ beber Didit, panggilan akrab Sulistiyadi.
Didit menambahkan, sebagai generasi muda yang akan melanjutkan estafet pembangunan daerah Tuban di masa mendatang, hendaknya semuanya meningkatkan daya saing serta prestasi wisata dan budaya daerah. "Teruslah belajar dan berlatih, baik di sekolah maupun luar sekolah, agar kita bisa berperan aktif dalam melestarikan tradisi dan budaya bangsa," ajaknya.
Dia melanjutkan, tidak ada hal yang tidak dapat diraih jika bermodalkan kemauan yang kuat, kerja keras, ketekunan dan keyakinan. Prestasi yang diraih pada masa remaja, ujarnya, akan sangat menentukan kualitas masa depan dan secara tidak langsung akan menentukan kualitas masa depan pembangunan daerah di Tuban.
Ke depannya, paparnya, perlu ditingkatkan lagi banyak tarian, khususnya tari khas Tuban. Untuk kali ini memang hanya difokuskan pada Tari Remo. Pengkhususan ini disebabkan ada keperluan untuk duta tari di tingkat provinsi.
"Teruslah meningkatkan diri, duta tari adalah wakil daerah yang akan berlaga di event yang lebih tinggi," pesan mantan Kabag Humas dan Protokol Pemkab Tuban ini. (nng/hei).