Tepat Hari Buruh, Wabup Tuban Serahkan Penghargaan K3 dari Gubernur Jatim
- 01 May 2025 13:55
- Heri S
- Kegiatan Bupati dan Wakil Bupati,
- 96
Tubankab – Wabup Tuban, Drs. Joko Sarwono menyerahkan penghargaan K3 dari Gubernur Jawa Timur kepada sejumlah perusahaan.
Penyerahan penghargaan dilakukan pada pada Peringatan Hari Buruh Internasional (MayDay) tahun 2025 Kabupaten Tuban di GOR Rangga Jaya Anoraga Tuban, Kamis (01/05).
Wabup Tuban, Joko Sarwono mengungkapkan penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur kepada perusahaan yang telah berhasil menerapkan prinsip-prinsip K3 secara konsisten dan efektif.
Wabup Tuban menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada perusahaan-perusahaan penerima penghargaan. Penghargaan yang diterima hendaknya dijadikan motivasi untuk menerapkan budaya kerja dengan mengedepankan prinsip Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
Menurutnya, penerapan K3 yang baik tidak hanya melindungi keselamatan tenaga kerja, tetapi juga menciptakan lingkungan kerja yang produktif dan berkelanjutan.
“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh perusahaan di Kabupaten Tuban untuk terus meningkatkan standar keselamatan kerja karena K3 adalah investasi jangka panjang,” ungkap Wabup.
Lebih lanjut, Pemkab Tuban berkomitmen mendukung keselamatan dan kesehatan kerja di tempat kerja maupun industri. Langkah tersebut ditempuh dengan memberikan pendampingan teknis serta sosialisasi regulasi K3 kepada seluruh pelaku industri. Tujuannya, untuk menciptakan iklim kerja yang aman, sehat, dan bermartabat.
Wabup juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah, dunia usaha, dan instansi terkait untuk terus mengampanyekan budaya K3. Selain itu, juga mengintegrasikan upaya pencegahan penyakit menular seperti HIV dan TB ke dalam sistem kerja perusahaan.
Mantan Kepala Bappeda Tuban ini menambahkan pekerja yang mendapat jaminan rasa aman dalam bekerja akan termotivasi untuk memberikan kinerja terbaik. Hal tersebut akan membawa dampak positif terhadap peningkatan produktivitas perusahaan.
Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnaker) kabupaten Tuban, Rohman Ubaid menjelaskan penghargaan K3 tingkat Provinsi Jawa Timur tahun ini diberikan dalam empat kategori, yaitu Zero Accident, Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS (P2HIV - AIDS), Pencegahan dan Penanggulangan Tuberkulosis, dan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3).
Penghargaan K3 kategori Zero Accident diserahkan kepada 33 perusahaan. Adapun kategori P2HV-AIDS, penghargaan diberikan kepada 8 perusahaan. Sedangkan. penghargaan kategori P2TB diserahkan kepada 5 perusahaan. Selanjutnya, penghargaan SMK3 diberikan kepada 7 perusahaan.
Rohman Ubaid berpesan agar perusahaan terus menjaga prestasi yang telah dicapai ini. Pihaknya juga memberikan kesempatan kepada perusahaan untuk dapat berkonsultasi perihal penerapan budaya kerja K3. “Diskanerin Tuban secara berkala memberikan pendampingan dan kunjungan ke sejumlah perusahaan di Kabupaten Tuban,” tandasnya.
Prestasi ini diharapkan dapat memacu perusahaan untuk turut berinovasi dan berkomitmen dalam pelaksanaan K3. (m agus h/hei)