TINGKATKAN MINAT BACA, DPK REALISASIKAN 3 PERPUSTAKAAN KECAMATAN

Tubankab - Guna meningkatkan minat baca dan membantu masyarakat segala umur melalui jasa pelayanan perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Tuban pada 2018 ini mengalokasikan tambahan 3 perpustakaan kecamatan.

Ketiga kecamatan tersebut adalah Kecamatan Semanding, Singgahan dan Senori. Dengan demikian, maka jumlah perpustakaan umum di kecamatan akan bertambah, menyusul kecamatan sebelumnya yang sudah ada, yakni Kecamatan Jatirogo, Rengel, Kenduruan, Kerek, Jenu, Tambakboyo, Widang, Palang dan Perpusda Tuban.

Rahayu Supriyati, SH, Kabid Perpustakaan, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Tuban saat ditemui di kantornya, Senin (26/03) mengatakan, saat ini pihaknya sedang menyelesaikan proses lelang pengadaan buku.

Sehingga targetnya, pada Juni atau Juli mendatang sudah bisa dilaunching dan direalisasikan secara bertahap. “Mudah-mudahan ke depan 20 kecamatan bisa ada perpusnya sesuai dengan target dan rencana DPK,” harapnya.

Dengan demikian, menurutnya, perpustakaan tidak hanya menyasar daerah perkotaan atau daerah tertentu saja, namun daerah-daerah yang belum ada akses perpustakaan juga bisa terfasilitasi dan merata untuk menumbuhkan minat baca dan bermanfaat untuk semua kalangan masyarakat.

Saat ini, keberadaan perpustakaan bisa dimanfaatkan sebagai wadah edukasi awal untuk pengenalan anak-anak usia dini atau PAUD dan sebagainya. Berdasarkan hasil tinjauan pihaknya, perpustakaan di kecamatan telah banyak dimanfaatkan untuk pendidikan luar kelas beberapa lembaga pendidikan, mulai dari jenjang pra sekolah hingga kuliah. (chusnul huda/hei)

comments powered by Disqus