Tuban Kirim 1 Kafilah Untuk MHQ 30 Juz
- 29 October 2019 19:52
- Heri S
- MTQ 2019,
- 584
Tubankab - Hari ke-3 pelaksanaan MTQ Ke- 28 tingkat Jawa Timur Kabupaten Tuban pada cabang MHQ golongan 30 Juz di Aula SMAN 1 Tuban, sebanyak 8 kafilah bertanding, termasuk Kabupaten Tuban.
Pada cabang MHQ 30 juz, kafilah Kabupaten Tuban diwakili M. Iqbal Rasyid dan memperoleh skor 78,50. Dalam lomba ini, peserta akan melanjutkan bacaan dari dewan hakim yang dibaca secara acak.
Salah satu Dewan Hakim MHQ 30 Juz dari LPTQ Jawa Timur, Ahmad Muzaqi menjelaskan, penilaian pada cabang perlombaan MHQ 30 Juz didasarkan pada 3 aspek, yaitu tajwid, tahfidz dan fashahah. Aspek tahfidz menitikberatkan pada kelancaran peserta dalam melanjutkan bacaan Alquran. Peserta akan memperoleh porsi 50 persen dalam aspek ini. Untuk tajwid, porsi penilaian sebanyak 25 persen, berfokus pada hukum, dan untuk aspek Fashahah dengan persentase 25 persen, penilaian berdasarkan pengambilan nafas serta bagaimana peserta berhenti dan meneruskan bacaan Alqurannya.
Lebih lanjut, Muzaqi berpesan kepada seluruh peserta MHQ untuk selalu deres atau mengulang hafalan. “Ini penting, biar lancar bacaannya,” kata Muzaqi.
Selain itu, lanjut Muzaqi, menyiapkan mental sebaik mungkin menjadi salah satu poin penting. “Pokoknya jangan grogi, nanti berpengaruh sama penampilan,” ungkapnya.
Di tempat terpisah, pada cabang MHQ golongan 1 Juz dan Tilawah di Universitas Sunan Bonang, Kabupaten Tuban, diwakili Muhammad Masduqi dan memperoleh skor 92,75. Pada cabang MHQ golongan 10 Juz di SMKN 2 Tuban, kafilah Tuban mengirimkan Ahmad Khuluqil A’la dan mempoleh skor 95,00.
Sementara itu, pada cabang MFQ/CCQ golongan Fahmil Qur’an di Auditorium lantai 4 SMP BAS Tuban, tim Kabupaten Tuban terdiri dari Muhammad Fath Al ‘Ajamy, M. Ahmad Alif Azka, dan M. Zaim Muhyidin.
Pada cabang ini kafilah Bumi Wali memperoleh skor 2500. Cabang MSQ golongan Syarhil Qur’an di Pendopo Krido Manunggal, kafilah Tuban mengutus M. Nurli Fahmi Ilmansyah, Endin Jorgy, dan Andika Maliyyan Jamman, yang berhasil mendapatkan skor 83,00.
Pada cabang Tafsir golongan Bahasa Inggris di Gedung Budaya Loka, Kabupaten Tuban mengirimkan Nur Ahmad Abidin dan memperoleh skor 166,5. (nurul jamilah/hei)