WABUP : UMKM KEBAL KRISIS MONETER
- 09 February 2017 15:02
- Yolency
- Kegiatan Pemerintahan,
- 392
Tubankab - Pemkab Tuban akan terus membangun usaha mikro kecil menengah (UMKM), sebab sangat membantu laju perekonomian masyarakat.
“Sejarah telah membuktikan UMKM dapat bertahan saat terjadinya krisis moneter di masa lalu. Oleh karena itu, Pemkab akan serius dalam mengembangkan UMKM,’’ tutur Wakil Bupati Tuban Noor Nahar Hussain saat acara dialog publik di Radio Pradya Suara Tuban, Kamis (09/02).
Saat ini, lanjut Noor, Tuban memiliki sedikitnya 60 ribu UMKM. Prioritas Pemkab saat ini adalah membangun, terutama usaha kecil menengah (UKM). Sebab sektor ini paling menyumbang banyak tenaga kerja.
Diketahui, tahun 2017, Pemkab akan melakukan pembinaan kepada 280 UKM. Untuk industri rumahan skala kecil sebanyak 1200. Pembinaan tersebut akan sepenuhnya menggunakan dana APBD.
Wabup menegaskan, Pemkab saat ini lebih berfokus pada program yang tepat sasaran. Oleh karena itu, saat ini melalui Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan melakukan verifikasi jumlah data UMKM. (mil/hei)